Bola Internasional

Jadwal UEFA Nations League Hari Ini: Ada Inggris vs Hungaria, Jerman vs Italia

Selasa, 14 Juni 2022 08:06 WIB
Penulis: Miranti | Editor: Isman Fadil
© Erwin Spek/Soccrates/Getty Images
Berikut jadwal UEFA Nations League, 14-15 Juni 2022 WIB. Ada 9 laga menarik tersaji, termasuk dari Grup A3 antara Jerman vs Italia dan Inggris vs Hungaria. Copyright: © Erwin Spek/Soccrates/Getty Images
Berikut jadwal UEFA Nations League, 14-15 Juni 2022 WIB. Ada 9 laga menarik tersaji, termasuk dari Grup A3 antara Jerman vs Italia dan Inggris vs Hungaria.

INDOSPORT.COM – Berikut jadwal UEFA Nations League, 14-15 Juni 2022 WIB. Ada 9 laga menarik tersaji, termasuk dari Grup A3 antara Jerman vs Italia dan Inggris vs Hungaria.

Dimulai dari pertemuan klasik antara Jerman vs Italia di matchday keempat Grup A3 UEFA Nations League 2022-2023 hari ini.  Laga akan berlangsung di Borussia-Park, Rabu (15/6/22) pukul 01.45 WIB.

Italia sebagai tim tamu dalam pertandingan dini hari nanti memiliki catatan mentereng dengan memimpin klasemen sementara Grup A3.

Hasil itu didapat dari kemenangan kandang 2-1 Italia atas Hungaria, dan hasil seri tanpa gol saat berjumpa Inggris pada laga sebelumnya.

Sementara, Jerman sebagai tuan rumah UEFA Nations League jumpa Italia nanti, saat ini berada di peringkat ketiga klasemen, di bawah Hungaria, dan di atas Inggris.

Italia yang saat ini melakukan regenerasi pada skuatnya, berharap bisa berjaya saat tampil di ajang UEFA Nations League, atau bisa merebut takhta dari sang juara bertahan Prancis.

Sementara itu, Jerman tentu juga tidak mau kalah saat bermain di kandang. Tentunya dengan harapan bahwa Jerman bisa meraup poin penuh atas Italia untuk bisa merajai Grup A3.

Jadwal Nations League 2022-2023 hari ini juga akan mempertandingkan tim dari Grup A3 lainnya, yaitu Inggris vs Huangaria.

Bertanding di Molineux Stadium pada Rabu (15/6/22) pukul 01.45 WIB, The three lions wajib meraih tiga poin untuk bisa memperbaiki peringkatnya di dasar klasemen.

Berjumpa Hungaria, Inggris sejauh ini memang masih belum menyakinkan, sehingga dituntut untuk segera meraih kemenangan perdana di UEFA Nations League 2022-2022.

Selain laga dari Grup A3 antara Jerman vs Italia dan Inggris vs Hungaria, akan ada laga menarik lainnya di jadwal Nations League 2022-2022 hari ini. Selengkapnya ada di halaman kedua.