Bola Internasional

Prediksi UEFA Nations League Jerman vs Italia: Saatnya Gli Azzurri Bangkit!

Selasa, 14 Juni 2022 13:40 WIB
Penulis: Ade Gusti | Editor: Prio Hari Kristanto
© Grafis: Yuhariyanto/Indosport.com
Pertandingan antara Jerman vs Italia (UEFA Nations League). Copyright: © Grafis: Yuhariyanto/Indosport.com
Pertandingan antara Jerman vs Italia (UEFA Nations League).
Catatan Laga Jerman vs Italia

Dalam lima pertemuan terakhir keduanya, kedua tim selalu berakhir seri. Sejak semifinal Piala Eropa 2012 dalam kemenangan Italia 2-1, selanjutnya kedua tim selalu berbagi angka pada lima laga terakhir.

Berkaca pada catatan ini, apakah Italia yang diperkuat penggawa muda sudah cukup kuat untuk mempermalukan Jerman kali ini?

Prediksi Susunan Pemain:

Jerman (3-4-2-1): Neuer; Kehrer, Sule, Henrichs; Hofmann, Goretzka, Kimmich, Raum; Havertz, Muller, Werner.

Pelatih: Hansi Flick.

Italia (4-3-3): Donnarumma; Di Lorenzo, Gatti, Acerbi, Spinazzola; Barella, Cristante, Locatelli; Pessina, Scamacca, Pellegrini.

Pelatih: Roberto Mancini.

Player to Watch:

Kai Havertz (Jerman): Kai Havertz akan bahu membahu dengan rekan setimnya di Chelsea, Timo Werner, dalam membantu Jerman menghadapi Italia. Hansi Flick sendiri menjadikan Havertz sebagai False 9.

Kai Havertz sendiri selalu jadi andalan dalam tiga pertandingan terakhir Jerman di UEFA Nations League. Namun, dirinya belum berhasil menjaringkan gol atas namanya sendiri.

Gianluca Scamacca (Italia): Nama Gianluca Scamacca di antara penyerang yang mendapatkan cukup kesempatan bermain sebagai starter di ajang ini.

Namun, bintang Sassuolo ini belum mampu mencetak satu gol pun dari total enam pertandingan dalam kariernya bersama timnas Italia. Oleh sebab itu, lawan Jerman memberikan peluang bagi Gianluca Scamacca untuk mengukir gol pertamanya bersama Gli Azzurri.