Bursa Transfer

Demi Bek Liga Jerman, Bos Chelsea Ikut Turun Tangan dan Siap Korbankan Timo Werner

Selasa, 2 Agustus 2022 06:24 WIB
Penulis: Antonius Wahyu Indrajati | Editor: Subhan Wirawan
© Visionhaus/gettyimages
Pemilik klub Liga Inggris (Premier League) Chelsea, Todd Boehly, dikabarkan akan turun langsung untuk menawarkan Timo Werner demi datangkan Josko Gvardiol. Copyright: © Visionhaus/gettyimages
Pemilik klub Liga Inggris (Premier League) Chelsea, Todd Boehly, dikabarkan akan turun langsung untuk menawarkan Timo Werner demi datangkan Josko Gvardiol.

INDOSPORT.COM – Pemilik klub Liga Inggris (Premier League) Chelsea, Todd Boehly, dikabarkan akan turun langsung untuk menawarkan Timo Werner demi datangkan Josko Gvardiol.

Baru-baru ini Chelsea sempat dikabarkan berminat untuk membajak bek kiri idaman Pep Guardiola, Marc Cucurella, dari Brighton.

Ketertarikan klub Liga Inggris itu kepada Marc Cucurella menyusul Manchester City yang berakhir mundur dari perburuan bek kiri asal Spanyol tersebut.

Chelsea berniat untuk memasukkan bocah ajaibnya, Levi Colwill dalam kesepakatan dengan Brighton.

Dengan begitu, Chelsea percaya bahwa dengan keterlibatan Levi Colwill, mereka dapat memenuhi keinginan Brighton untuk Marc Cucurella.

Menjelang pelaksanaan Liga Inggris 2022/2023, The Blues justru terlihat begitu aktif di bursa transfer musim ini, setelah beberapa target incarannya gagal didapatkan.

Ternyata, Marc Cucurella bukanlah akhir dari pencarian Chelsea. Kini klub asal London Barat itu dikabarkan sedang merayu RB Leipzig untuk melepas Josko Gvardiol.

Hanya saja, klub Liga Jerman itu bersikeras bahwa mereka tidak berniat untuk menjual bek andalan asal Kroasia itu.

Menyikapi respons dari RB Leipzig, pemilik Chelsea, Todd Boehly, berencana akan turun langsung demi mendatangkan pemain yang diinginkan Thomas Tuchel.

Todd Boehly memiliki rencana untuk memasukkan nama Timo Werner plus sejumlah uang dalam kesepakatan untuk memboyong Josko Gvardiol ke Liga Inggris.