In-depth

Mengenal Didit Hediprasetyo, Putra Prabowo Subianto yang Desain Jersey Klub Liga Italia Como 1907

Sabtu, 6 Agustus 2022 17:41 WIB
Editor: Juni Adi
© Instagram@comofootball
Cesc Fabregas resmi ke Como FC. Foto: Instagram@comofootball Copyright: © Instagram@comofootball
Cesc Fabregas resmi ke Como FC. Foto: Instagram@comofootball

INDOSPORT.COM - Putra dari Menteri Pertahanan Republik Indonesia, Prabowo Subianto, Didit Hediprasetyo, ternyata menjadi otak dari desain jersey milik klub kasta kedua Liga Italia (Serie B), Como 1907.

Publik sepak bola Indonesia baru-baru ini tengah dihebohkan dengan kabar perekrutan Cesc Fabregas yang dilakukan oleh Como 1907 pada bursa transfer musim panas ini.

Kehebohan muncul karena Como 1907 adalah klub yang dimiliki oleh pengusaha sekaligus konglomerat asal Indonesia, Michael Bambang Hartono.

Ia membeli mayoritas saham milik Como 1907 dengan mengatasnamakan PT Djarum, salah satu perusahaan rokok terbesar di Tanah Air.

Sejak diakuisisi, COmo 1907 langsung tampil moncer. Mereka musim ini promosi ke Serie B Liga Italia. Demi terus melanjutkan performa positif dan menembus kasta tertinggi, Serie A, mereka pun melakukan penambahan kekuatan.

Salah satunya mendatangkan bintang sepak bola Eropa yang pernah berseragam Arsenal dan Barcelona, Cesc Fabregas. Ia didatangkan dari AS Monaco dengan status free transfer.

Keputusan Fabregas memilih Como sebagai pelabuhan baru kariernya terbilang mengejutkan. Pasalnya, Como hanya bermain di kasta kedua Liga Italia.

Sementara, Fabregas di saat yang bersamaan juga dilaporkan mendapat tawaran dari klub Major League Soccer (MLS).

Secara pamor kompetisi dan uang bermain di MLS jelas lebih baik daripada di Como yang hanya berada di Serie B.

Akan tetapi gelandang asal Spanyol ini menegaskan tidak hanya ingin bermain sepak bola demi mementingkan uang, sehingga ia memilih merapat dengan Como 1907.

"Saya datang ke sini untuk bermain dengan cara terbaik dan memenangkan sebanyak mungkin pertandingan,"  kata Fabregas dikutip dari Football Italia.

"Ini adalah prioritas saya, dan jika saya merasa itu tidak lagi terjadi, saya akan gantung sepatu," sambugnya.

"Saya ingin membawa Como ke tempat yang pantas mereka dapatkan, di Serie A."

"Saya memutuskan untuk datang ke sini karena berbagai alasan. Saya menginginkan proyek yang akan memberi saya antusiasme, saya tidak tertarik pada uang.

Selain melakukan aktivitas transfer, Como 1907 juga telah melakukan persiapan lain jelang musim baru seperti meluncurkan jersey kandang barunya.

Menariknya, ada sosok orang Indonesia di balik desain jersey kandang baru Como 1907 untuk tampil di Serie B Liga Italia musim depan, yakni Didit Hediprasetyo. Seperti apa sosoknya?