Bola Internasional

Singgung soal Nasi, Zahra Muzdalifah Curhat Kendala Adaptasi Main di Inggris

Rabu, 10 Agustus 2022 15:05 WIB
Penulis: Martini | Editor: Prio Hari Kristanto
© Herry Ibrahim/INDOSPORT
Sebulan menjalani latihan dan trial di klub sepak bola asal Inggris, Zahra Muzdalifah mengaku telah beradaptasi dengan lingkungan barunya. Copyright: © Herry Ibrahim/INDOSPORT
Sebulan menjalani latihan dan trial di klub sepak bola asal Inggris, Zahra Muzdalifah mengaku telah beradaptasi dengan lingkungan barunya.

INDOSPORT.COM - Sebulan menjalani latihan dan trial di klub sepak bola asal Inggris, Zahra Muzdalifah mengaku telah beradaptasi dengan lingkungan barunya.

Zahra Muzdalifah merupakan ikon sepak bola wanita. Ia kerap dipanggil membela Timnas Putri Indonesia, menjadi andalan di Persija Jakarta Putri, hingga tim PON DKI.

Baru-baru ini, Zahra Muzdalifah atau yang akrab disapa Zahmuz, telah mengumumkan jika ia akan trial di klub luar negeri, tepatnya di klub South Shields FC, tim asal Inggris.

Zahra Muzdalifah akan menjalani trial selama empat bulan, dengan opsi tawaran kontrak jika tampil sesuai dengan harapan.

Sudah satu bulan sejak kedatangan Zahra Muzdalifah di Inggris. Ia mengaku sudah bisa beradaptasi, dan akhirnya bisa lebih nyaman berinteraksi dengan penggemar.

"Alhamdulillah, so far so good," ungkap Zahra Muzdalifah saat menjawab pertanyaan dari penggemarnya lewat Instagram Story.

"Cuma aku masih harus butuh cepat untuk memahami apa yang diinginkan, dan juga memahami cara karakter pemain-pemain di sini tuh seperti apa mainnya," jelas Zahra.

Zahra Muzdalifah cukup lama tidak bermain media sosial. Usut punya usut, rupanya atlet berusia 21 tahun itu bekerja keras agar bisa beradaptasi dengan baik di negara Inggris.

"Sebenarnya dari kemarin itu gue sibuk bikin diri gue comfortable (nyaman) dulu untuk tinggal di sini, karena jujur ini pertama kali banget gue tinggal di negara orang dan sendiri."

"Tapi karena sekarang sudah cukup comfee, jadi sekarang gue luangin waktu lagi ubtuk berinteraksi lagi sama kalian," lanjutnya.