Bola Internasional

Rekap Hasil Liga Jerman: Borussia Dortmund Kena Comeback, RB Leipzig Harus Tunduk

Minggu, 21 Agustus 2022 06:43 WIB
Editor: Juni Adi
© REUTERS/Daniele Mascolo
Selebrasi pemain RB Leipzig, Christopher Nkunku usai berhasil mencetak gol ke gawang Atalanta. Foto: REUTERS/Daniele Mascolo Copyright: © REUTERS/Daniele Mascolo
Selebrasi pemain RB Leipzig, Christopher Nkunku usai berhasil mencetak gol ke gawang Atalanta. Foto: REUTERS/Daniele Mascolo
RB Leipzig Harus Tunduk

Pertandingan tak kalah mengejutkan terjadi laga Union Berlin vs RB Leipzig. Bermain di Stadion Alte Forsterei, tuan rumah menang tipis 2-1.

RB Leipzig nyaris membuka skor pada menit ke-19 ketika tendangan Timo Werner membentur tiang gawang.

Akan tetapi meski mendominasi, justru gawang RB Leipzig harus kebobolan lebih dahulu pada menit ke-32 lewat aksi Theoson Siebatcheu menit ke-32. 

Itu merupakan gol ketiga Siebatcheu dari empat pertandingan sejak tiba di Berlin musim panas ini.

Enam menit kemudian Siebatcheu menjadi aktor atas gol kedua Union Berlin, dimana ia jadi perancang atas gol pemain sayap Sheraldo Becker menit ke-36.

Skor 2-0 bertahan hingga babak pertama usai. RB Leipzig baru bisa memperkecil keadaan menjadi 2-1 pada menit ke-83 melalui gol Wili Orban. Skkor 2-1 bertahan hingga laga usai.