Bola Internasional

KFC Batal Kasuskan Kylian Mbappe yang Tolak Ikut Sesi Foto Timnas Prancis

Kamis, 22 September 2022 16:16 WIB
Penulis: Ade Gusti | Editor: Isman Fadil
© Marko Đurica/Reuters
Merek makanan siap saji, KFC, batal menempuh jalur hukum terhadap Kylian Mbappe yang menolak ikut sesi pemotretan sponsor bersama Timnas Prancis. Copyright: © Marko Đurica/Reuters
Merek makanan siap saji, KFC, batal menempuh jalur hukum terhadap Kylian Mbappe yang menolak ikut sesi pemotretan sponsor bersama Timnas Prancis.

INDOSPORT.COM – Merek makanan siap saji, KFC, batal menempuh jalur hukum terhadap Kylian Mbappe yang menolak ikut sesi pemotretan sponsor bersama Timnas Prancis.

Menjelang UEFA Nations League pada jeda internasional kali ini, skuad Timnas Prancis menjalani sesi pemotretan sponsor mereka di markas latihan mereka, Clairefontaine.

Namun, sosok Mbappe menghilang dalam sesi tersebut. Menurut laporan, Mbappe sudah memutuskan untuk menolak ikut sesi pemotretan Timnas Prancis tersebut.

Penolakan Mbappe ini dikarenakan adanya sengketa hak image dengan Federasi Sepak Bola Prancis (FFF), dan juga komitmen Mbappe memboikot sponsor judi online dan makanan cepat saji. 

KFC Prancis, sebagai salah satu sponsor Les Bleus sempat geram dengan sikap Mbappe yang kabarnya didukung para pemain senior Timnas Prancis.

Wakil Presiden KFC Prancis, Alain Beral, bahkan berniat mengambil langkah hukum dan mengancam akan memutus kontrak sponsor dengan Timnas Prancis.

"Kami telah membayar untuk sesuatu yang jelas. Jika perlu, kami akan menuntut hak kami," kata Beral, dikutip dari Goal International.

Namun kurang dari 24 jam setelah pernyataan Alain Beral, pihak KFC Prancis merilis pernyataan terbaru yang mengejutkan banyak pihak.

KFC Prancis meminta maaf kepada Kylian Mbappe dan Timnas Prancis, serta menegaskan akan tetap bekerja sama dengan tim berjuluk Les Bleus tersebut.

“KFC France menyesali kata-kata yang diucapkan kemarin,” kata perusahaan itu dalam sebuah pernyataan kepada Reuters.