Liga Indonesia

Liga 1: Progres Jaimerson Bikin Persis Solo Semringah, Siap Lawan PSM?

Sabtu, 24 September 2022 21:32 WIB
Penulis: Nofik Lukman Hakim | Editor: Indra Citra Sena
© Herry Ibrahim/INDOSPORT
Duel udara striker Persija Jakarta, Abdulla Yusuf dengan dua bek Persis Solo, yakni Fabiano Beltrame dan Jaimerson da Silva pada laga Liga 1 di Stadion Patriot Candrabhaga, Minggu (31/07/22). Copyright: © Herry Ibrahim/INDOSPORT
Duel udara striker Persija Jakarta, Abdulla Yusuf dengan dua bek Persis Solo, yakni Fabiano Beltrame dan Jaimerson da Silva pada laga Liga 1 di Stadion Patriot Candrabhaga, Minggu (31/07/22).

INDOSPORT.COM - Bek asal Brasil, Jaimerson Xavier, berpotensi comeback ketika Persis Solo menjamu PSM Makassar di Stadion Manahan Solo, Kamis (29/9/22). Progres penyembuhannya sudah bisa membuat Laskar Sambernyawa tersenyum.

Jaime mengalami cedera hamstring saat Persis Solo melawan PSIS Semarang pada 3 September lalu. Cedera itu membuatnya absen saat laga melawan PSS Sleman dan Bali United.

Beruntung, kompetisi Liga 1 2022-2023 jeda dua pekan karena FIFA Matchday. Jadi, Persis punya waktu lebih untuk memulihkan kondisi Jaime.

Sepanjang pekan ini, kondisi hamstring Jaime sudah pulih. Kondisi itu diketahui dari hasil Magnetic Resonance Imaging (MRI) atau pencitraan resonansi magnetik.

Persis Solo melakukan dua kali tes MRI untuk benar-benar memastikan kondisi Jaime. Caretaker Persis Solo, Rasiman, memastikan luka pada hamstring sudah tertutup.

"Hasil MRI sudah keluar, sudah ketutup semua. Jadi, sudah tidak ada masalah dengan hamstring Jaime," kata Rasiman saat ditemui di Stadion Sriwedari Solo, Sabtu (24/9/22).

Jaime hadir saat Persis Solo melakukan uji coba melawan 757 Kepri Jaya FC pada Sabtu (24/9/22) sore. Uji coba itu berlangsung dalam tiga sesi dengan masing-masing babak digelar selama 40 menit.

Rasiman memainkan hampir seluruh pemain dengan durasi antara 40-80 menit. Namun, pelatih asal Banjarnegara ini memastikan Jaime tidak bermain dalam uji coba tertutup ini.

Meski cedera hamstring sudah pulih, namun Jaimerson tak bisa langsung gabung tim. Setelah cedera lawan PSIS Semarang, Jaime belum melakukan latihan secara penuh.