In-depth

Menerawang Masa Depan Prancis dan Inggris setelah Terseok-seok di UEFA Nations League

Senin, 26 September 2022 18:46 WIB
Editor: Nugrahenny Putri Untari
© REUTERS/Christian Hartmann
Pelatih Timnas Prancis, Didier Deschamps. Foto: REUTERS/Christian Hartmann. Copyright: © REUTERS/Christian Hartmann
Pelatih Timnas Prancis, Didier Deschamps. Foto: REUTERS/Christian Hartmann.

INDOSPORT.COM - Timnas Prancis dan Inggris secara mengejutkan tampil terseok-seok di ajang UEFA Nations League 2022.

Les Blues yang jadi unggulan di event ini baru saja menelan kekalahan dari Denmark, Senin (26/09/22) dini hari WIB tadi.

Dua gol dari Kasper Dolberg dan Adreas Skov Olsen sudah cukup membungkam anak-anak asuh Didier Deschamps semalam.

Hasil tersebut bahkan membuat Timnas Prancis gagal menginjakkan kaki di semifinal UEFA Nations League.

Pasalnya, mereka tertinggal cukup jauh di peringkat tiga klasemen Grup A1, setelah memiliki selisih tujuh poin dari Denmark (peringkat dua) dan delapan poin dari sang pemuncak, Kroasia.

Meski mengalami hasil buruk saat menghadapi Denmark, Prancis patut bersyukur lantaran Austria kalah dari Kroasia.

Seluruh kekurangan yang dialami Timnas Prancis di UEFA Nations League 2022 ini akan menjadi bahan evaluasi Didier Deschamps dan para stafnya.

Apalagi, sejak awal Les Blues sudah digadang-gadang sebagai favorit karena berstatus juara bertahan. Di sisi lain, mereka juga kampiun Piala Dunia 2018 yang diprediksi akan sangat sulit ditaklukkan.

Setelah kekalahan dari Denmark, bukan hanya pelatih, para pemain Timnas Prancis pun tidak lepas dari sorotan publik.

Bahkan, surat kabar L’Equipe memberi nilai yang sangat buruk terhadap penampilan Olivier Giroud, Ferland Mendy, Eduardo Camavinga, Aurelien Tchouameni, Dayot Upamecano, dan William Saliba.