In-depth

5 Pemain Muda dengan Caps Terbanyak di Liga 1 yang Tak Dipanggil ke SEA Games 2023

Rabu, 1 Maret 2023 13:56 WIB
Penulis: Martini | Editor: Isman Fadil
© pssi.org
Pemain jebolan Timnas Indonesia U-19, Bagus Kahfi, Beckham Putra Nugaraha dan Bagas Kaffa tidak dipanggil Indra Sjafri ke skuat seleksi Timnas Indonesia U-23 jelang SEA Games 2023. Foto: pssi.org Copyright: © pssi.org
Pemain jebolan Timnas Indonesia U-19, Bagus Kahfi, Beckham Putra Nugaraha dan Bagas Kaffa tidak dipanggil Indra Sjafri ke skuat seleksi Timnas Indonesia U-23 jelang SEA Games 2023. Foto: pssi.org

INDOSPORT.COM - Daftar lima pemain muda dengan menit bermain terbanyak di BRI Liga 1 2022-2023, tapi tak dipanggil Indra Sjafri ke skuat seleksi SEA Games 2023.

Indra Sjafri mengambil alih posisi pelatih Timnas Indonesia U-23, yang akan berlaga di SEA Games 2023, 5-17 Mei 2023 nanti.

Sebab, Shin Tae-yong diminta untuk fokus menangani Timnas Indonesia U-20 yang juga akan menghadapi Piala Dunia U-20, yang akan dimulai pada 20 Mei 2023 nanti.

Indra Sjafri telah merilis daftar 34 pemain muda yang akan mengikuti seleksi Timnas Indonesia U-23 jelang SEA Games 2023, yang akan mengikuti TC di bulan Maret ini.

Namun, ia tidak mempertimbangkan pemain dengan menit bermain terbanyak di Liga 1 2022-2023, untuk masuk dalam skuat seleksi Timnas Indonesia U-23.

Lantas, siapa saja pemain yang memiliki jam terbang paling banyak di Liga 1 musim ini? Berikut rangkuman INDOSPORT untuk Anda.

1. Bagas Kaffa - Barito Putera

Mantan bek andalan Timnas Indonesia U-16, Amiruddin Bagas Kaffa Ar-Rizqi memiliki catatan menit bermain terbanyak di Liga 1 2022-2023, dibanding teman seangkatan.

Bagas Kaffa sudah tampil dalam 24 laga bersama Barito Putera, dan mencatatkan total 2.049 menit bermain di musim 2022-2023.

Bagas Kaffa menjadi pemain pertama dari kelahiran tahun 2001-2003, yang mengukir lebih dari 2.000 menit bermain musim ini.

Saudara kembar Bagus Kahfi itu juga berkontribusi mencetak satu gol saat menghadapi Persik Kediri, dan satu assist ke kubu Persebaya Surabaya di putaran pertama lalu.

Nmaun, ia tidak masuk dalam radar Indra Sjafri untuk mengikuti seleksi pemain Timnas U-23, jelang SEA Games 2023.