In-depth

Dari Clean Sheet hingga Pemain Termuda, 3 Rekor yang Pecah di Liga 1 2022-2023

Minggu, 16 April 2023 15:38 WIB
Editor: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya
© Ian Setiawan/INDOSPORT
Laga Liga 1 antara Madura United vs PSM Makassar di Stadion Gelora Madura Ratu Pamelingan (Pamekasan), Jumat (31/03/23). Copyright: © Ian Setiawan/INDOSPORT
Laga Liga 1 antara Madura United vs PSM Makassar di Stadion Gelora Madura Ratu Pamelingan (Pamekasan), Jumat (31/03/23).
Bali United Tak (Lagi) Sendiri

3. Rekor Kemenangan Beruntun

Rekor kemenangan beruntun sejatinya belum dipatahkan di Liga 1 2022-2023 ini. Tapi setidaknya, PSM Makassar dan Persik Kediri mampu menyamai torehan Bali United.

PSM dan Persik kompak menggapai rekor tersebut di Liga 1 2022-2023 usai meraih 9 kemenangan beruntun sepanjang musim.

Uniknya, dua tim ini kompak meraih 9 kemenangan beruntunnya itu dengan RANS Nusantara FC sebagai lawan pertamanya hingga dan berakhir  Persikabo 1973.

PSM mampu meraih kemenangan beruntun sejak 30 Januari 2023 atas RANS FC, Arema FC, Barito Putera, Persib Bandung, Persik Kediri, Persebaya Surabaya, Dewa United, Persis Solo, dan Persikabo 1973.

Persik mampu meraih kemenangan beruntun sejak 28 Februari 2023 atas RANS FC, Arema FC, Barito Putera, Persib Bandung, Persija Jakarta, Persebaya Surabaya, Persita Tangerang, Dewa United, dan Persikabo 1973.

Berkat 9 kemenangan beruntun ini, PSM dan Persik menyamai torehan Bali United yang mampu meraih 9 kemenangan beruntun di Liga 1 2021-2022.

Meski tak pecah rekor, setidaknya PSM dan Persik menyamai rekor Bali United, sehingga menjadi tiga tim dalam sejarah Liga 1 sejauh ini yang berhasil menciptakan catatan mentereng itu.