In-depth

Profil Fajar Fathur Rahman: Pembobol Atletico yang Bersinar di SEA Games 2023

Sabtu, 13 Mei 2023 10:00 WIB
Penulis: Deodatus Kresna Murti Bayu Aji | Editor: Ivan Reinhard Manurung
© Heru Firmansyah/INDOSPORT
Fajar Fathur Rahman menjadi salah satu pemain kunci yang membawa Timnas Indonesia U-22 melaju ke semifinal SEA Games 2023 dengan poin sempurna. Copyright: © Heru Firmansyah/INDOSPORT
Fajar Fathur Rahman menjadi salah satu pemain kunci yang membawa Timnas Indonesia U-22 melaju ke semifinal SEA Games 2023 dengan poin sempurna.

INDOSPORT.COM - Fajar Fathur Rahman menjadi salah satu pemain kunci yang membawa Timnas Indonesia U-22 melaju ke semifinal SEA Games 2023 dengan poin sempurna.

Sebagaimana diketahui, Timnas Indonesia U-22 baru saja memastikan tiket ke semifinal SEA Games 2023 dengan menjuarai Grup A.

Timnas Indonesia U-22 yang diperkuat oleh Fajar Fathur Rahman menggilas seluruh lawan di Grup A yakni Filipina (3-0), Myanmar (5-0), Timor Leste (3-0) dan Kamboja (2-1).

Fajar Fathur Rahman menjadi sosok kunci keberhasilan Skuat Garuda Muda setelah mencetak total empat gol dan kini menjadi pemuncak daftar top skor sementara SEA Games 2023.

Di Borneo FC, Fajar Fathur Rahman sejatinya merupakan seorang bek kanan. Namun di SEA Games 2023, ia menjadi bahan eskperimen Indra Sjafri dengan dijadikan penyerang sayap.

Meski posisi dirubah, Fajar Fathur Rahman tetap bertanggung jawab dan menjawab kepercayaan sang pelatih.

Ia mencetak masing-masing satu gol saat Timnas Indonesia U-22 bersua Filipina dan Myanmar. Kemudian ia mencetak dua gol saat Garuda Muda menantang Timor Leste.

Hanya saja di laga terakhir Grup A, Fajar Fathur Rahman tidak dimasukan ke dalam starting XI. Hal tersebut dikarenakan Indra Sjafri yang tak ingin mengambil resiko bila ada pemain penting cedera.

Untuk mengenal siapa sosok Fajar Fathur Rahman lebih lengkap, berikut INDOSPORT telah merangkum profil bintang Timnas Indonesia U-22 tersebut: 

Profil Fajar Fathur Rahman

Muhammad Fajar Fathur Rahman merupakan pemain kelahiran Manokwari, Papua Barat pada 29 Mei 2002 silam.

Ia memulai karier di dunia sepak bola dengan memperkuat klub Liga 3 Indonesia, PS Bina Taruna. Ia juga pernah bergabung dengan akademi Persib Youth dan Kalteng Putra Youth.

Ia sempat dipanggil ke Timnas Indonesia U-16 besutan Fakhri Husaini dan meraih gelar juara Piala AFF U-16 2018. Pada ajang itu, dirinya mencetak dua gol dari tujuh laga.

Pada 2019 lalu, Fajar Fathur Rahman juga mendapat kesempatan untuk mengikuti program Garuda Select. Karena performa terus menanjak, ia akhirnya dipanggil Timnas Indonesia U-19 asuhan Bima Sakti.

Pemain berpostur 170 cm tersebut menjadi bagian Timnas Indonesia U-19 dan sukses membawa Garuda finis di peringkat ketiga Piala AFF U-19 2019. Ia turut menyumbang dua gol kala bersua Filipina dan Malaysia.

Fajar sempat bergabung dengan akademi sepak bola ASAD 313 sebelum akhirnya menerima tawaran kontrak dari klub Liga 1, Borneo FC pada 2020 lalu. Ia melakoni debut di ajang Piala Menpora 2021 dengan catatan tiga laga.

Hebatnya lagi, Fajar Fathur Rahman menjadi pemain Indonesia pertama yang menjebol gawang raksasa Eropa, Atletico Madrid U-18 di ajang International Youth Championship (IYC) 2021.

Kala itu, ia sukses mencetak gol lewat tandukan pada menit ke-18 dan membawa Indonesia All Star U-20 unggul 1-0.

Sayang, gol tunggal Fajar Fathur Rahman gagal dipertahankan. Indonesia All Star U-20 gagal menang setelah Atletico Madrid U-18 comeback dengan skor 2-1.

Fajar Buat Indra Sjafri Terkejut

Pelatih Timnas Indonesia U-22, Indra Sjafri baru saja terkejut dengan hasil eksperimennya sendiri. Ia merubah posisi asli Fajar Fathur Rahman dari bek menjadi penyerang.

Di luar dugaan, Fajar Fathur Rahman justru menjelma menjadi pemain yang haus gol di Timnas Indonesia U-22 untuk SEA Games 2023.

Fajar Fathur Rahman sukses mencetak empat gol dan kini bertengger di posisi puncak top skor SEA Games 2023 bersama penyerang Vietnam, Nguyen Van Tung.

Meski gacor, Indra Sjafri tetap berpesan agar pemainnya tersebut tidak jumawa. Ia berharap agar Fajar tetap bisa konsisten di laga semifinal hingga final.

"Khusus Fajar kalau enggak salah dia sampai hari ini top skor SEA Games ya.  Surprise ya, karena saya bereksperimen menempatkan dia dari full back kanan sama pindahkan ke winger dan hasilnya cukup surprise untuk saya," kata Indra Sjafri.

"Tentu terima kasih untuk Fajar dan saya minta jangan berpuas diri dan pergunakan kesempatan ini untuk bisa lebih berkontribusi nanti di semifinal dan final," tambahnya.

Artikel ini disponsori oleh Indomie. Jangan lupa beli Indomie Goreng kesukaanmu DI SINI untuk menemani sobat INDOSPORT nonton pertandingan SEA GAMES 2023 dan Ayo Semangat Lagi bareng Indomie!