Hasil Liga Inggris Tottenham vs Brentford: Kena Comeback, Mboumo Obok-obok Spurs
Memasuki babak kedua, Brentford langsung menyerang Tottenham guna mencari peluang untuk menyamakan kedudukan.
Bryan Mbeumo sukses menyamakan kedudukan menjadi 1-1 pada menit ke-50 sekaligus menjadi tembakan tepat sasaran dari Brentford.
Mbeumo secara mengejutkan mampu mengembalikan keadaan menjadi 1-2 untuk Brentford setelah memanfaatkan situasi serangan balik pada menit ke-62.
Brentford lagi-lagi berhasil memberi kejutan kepada Tottenham saat Yoane Wissa sukses memaksimalkan umpan dari Mbeumo pada menit ke-88.
David Raya tampil begitu mengesankan saat menyelamatkan peluang berbahaya, sekaligus menutup laga dengan kemenangan 1-3 Brentford atas Tottenham Hotspur.
Susunan Pemain
Tottenham (4-4-2): Fraser Forster; Ben Davies, Clement Lenglet, Davinson Sanchez, Emerson; Son Heung-min, Oliver Skipp, Yves Bissouma, Arnaut Danjuma; Harry Kane, Dejan Kulusevski.
Pelatih: Ryan Mason
Brentford (4-3-3): David Raya; Rico Henry, Ben Mee, Ethan Pinnock, Aaron Hickey; Mathias Jensen, Vitaly Janelt, Frank Onyeka; Kevin Schade, Yoane Wissa, Bryan Mbeumo.
Pelatih: Thomas Frank