In-depth

Bedah Formasi Mengerikan Inter Milan Usai Kedatangan Jules Kounde dan Davide Frattesi, Scudetto Lagi?

Jumat, 26 Mei 2023 20:20 WIB
Penulis: Izzuddin Faruqi Adi Pratama | Editor: Prio Hari Kristanto
© REUTERS/Albert Gea
Jules Kounde, pemain anyar Barcelona. Foto: REUTERS/Albert Gea Copyright: © REUTERS/Albert Gea
Jules Kounde, pemain anyar Barcelona. Foto: REUTERS/Albert Gea
Starting XI yang Lebih Segar

Andai berhasil mendapatkan Jules Kounde dan Davide Frattesi, Simone Inzaghi bisa menurunkan skuad yang sudah cukup kuat untuk mengalahkan sebagian besar lawan di Liga Italia.

Kedatangan dua pemain tadi tidak akan mengubah ekstring skema tiga bek andalan sang pelatih sejauh ini yang sudah diandalkannya sejak menukangi Lazio.

Kounde bisa dijadikan bek tengah sebelah kanan untuk menemani Stefan de Vrij dan Alessandro Bastoni di jantung pertahanan.

Layaknya Bastoni, eks Sevilla itu bisa diberi tanggung jawab lebih dari sekedar bertahan berkat kemampuan playmaking-nya yang cukup baik.

Saling bahu membahu dengan Denzel Dumfries akan membuat sisi kanan Inter Milan semakin berbahaya sekaligus tetap kokoh.

Sementara itu Frattesi idealnya dipasangkan dengan Barella di lini tengah. Gap usia yang hanya tiga tahun serta kans menjadi rekan di level internasional yang cukup besar membuat keduanya bisa menjelma menjadi tandem klop.

Apabila Marcelo Brozovic bisa digantikan dengan gelandang bertipe destroyer yang lebih dominan, maka Frattesi dan Barella akan semakin leluasa untuk menjadi kreator peluang bagi Lautaro Martinez dan siapapun pasangannya di barisan ujung tombak.

Henrikh Mkhitaryan dan juga Calhanoglu pun sebenarnya cocok-cocok saja menjadi mentor Frattesi terutama jika Inter Milan ingin lepas dari ketergantungan pada Barella.

Hanya saja meski di atas kertas formasi dengan Jules Kounde dan davide Frattesi terlihat ciamik bagi Inter Milan, realisasinya di dunia nyata boleh dibilang sangatlah sulit.

Keduanya bisa diestimasikan bisa menghabiskan 100 juta Euro apabila digaet di satu bursa transfer yang sama sementara La Beneamata saat ini bukanlah klub dengan keuangan paling sehat.