Liga Inggris

Link Live Streaming Liga Inggris: West Ham vs Chelsea

Minggu, 20 Agustus 2023 20:30 WIB
Penulis: Serly Putri Jumbadi | Editor: Isman Fadil
© Grafis: Yuhariyanto/INDOSPORT
Link live streaming Liga Inggris (Premier League) antara West Ham vs Chelsea pada Minggu (20/08/23) yang dapat disaksikan di Vidio.com. Copyright: © Grafis: Yuhariyanto/INDOSPORT
Link live streaming Liga Inggris (Premier League) antara West Ham vs Chelsea pada Minggu (20/08/23) yang dapat disaksikan di Vidio.com.

INDOSPORT.COM - Link live streaming Liga Inggris (Premier League) antara West Ham vs Chelsea pada Minggu (20/08/23) yang dapat disaksikan di Vidio.com.

Pekan ke-2 Liga Inggris 2023/2024 akan menyuguhkan duel sengit West Ham vs Chelsea yang dihelat di London Stadium mulai pukul 22.30 WIB.

Pertandingan yang berat tentu bagi Mauricio Pochettino untuk mengamankan kemenangan perdana bersama Chelsea di Liga Inggris musim ini.

Pasalnya, pada laga sebelumnya di pekan perdana melawan Liverpool, The Blues harus puas berbagi poin usai ditahan imbang dengan skor 1-1.

Dengan hasil ini, Chelsea harus puas bertengger di posisi ke-12 klasemen dengan torehan satu poin, berdekatan dengan calon lawan yakni West Ham di piosisi ke-13.

Chelsea sendiri diprediksi dapat memetik poin penuh di laga kali ini usai mendatangkan pemain baru di musim panas ini seperti Moises Caicedo hingga Axel Disasi.

Sementara West Ham sendiri juga memiliki nasib yang sama dengan Chelsea usai gagal mengamankan tiga poin pada pertandingan di pekan perdana Liga Inggris.

Klub yang akrab disapa The Hammers itu harus puas ditahan imbang Bournemouth dengan skor 1-1 pada Sabtu (12/08/23) lalu.

Tak hanya itu, West Ham juga diprediksi bakal kesulitan pada laga kali ini usai ditinggal gelandang andalannya Declan Rice pada musim panas ini.

Oleh sebab itu, laga antara West Ham vs Chelsea akan meramaikan akhir pekan sobat INDOSPORT yang dapat disaksikan melalui link live streaming di halaman kedua.