Liga Italia

Rumor Transfer Juventus: Putar Otak Gaet Amrabat, Kostic ke West Ham

Kamis, 31 Agustus 2023 17:24 WIB
Penulis: Nadia Riska Nurlutfianti | Editor: Indra Citra Sena
© REUTERS/Eva Korinkova
Rumor transfer klub Liga Italia (Serie A), Juventus menghadirkan kabar Bianconeri harus putar otak demi dapatkan Sofyan Amrabat dan Filip Kostic ke West Ham. (Foto: REUTERS/Eva Korinkova) Copyright: © REUTERS/Eva Korinkova
Rumor transfer klub Liga Italia (Serie A), Juventus menghadirkan kabar Bianconeri harus putar otak demi dapatkan Sofyan Amrabat dan Filip Kostic ke West Ham. (Foto: REUTERS/Eva Korinkova)

INDOSPORT.COM – Rumor transfer klub Liga Italia (Serie A), Juventus menghadirkan kabar Bianconeri harus putar otak demi dapatkan Sofyan Amrabat dan Filip Kostic ke West Ham United.

Kabar soal transfer Sofyan Amrabat dari Fiorentina hingga saat ini belum juga menemui titik terang, dan bahkan muncul drama baru.

Juventus menjadi salah satu klub papan atas Eropa yang terang-terangan ingin membawa Amrabat dari Fiorentina di bursa transfer musim panas 2023 ini.

Juventus berminat untuk langsung membeli pemain asal Maroko tersebut, sebelum bursa transfer 2023 ditutup.

Melansir Calciomercato, namun Si Nyonya Tua menemui kendala. Pasalnya, Fiorentina mengubah rencana, dan akhirnya setuju untuk menjual Amrabat dan ingin sang pemain meninggalkan klub.

Akan tetapi, dengan catatan Sofyan Amrabat pergi dengan status pinjaman semusim, diiringi klausul pembelian setelahnya.

Hal ini pun membuat Juventus harus putar otak, karena Bianconeri harus berdiskusi terlebih dahulu soal syarat yang diajukan oleh Fiorentina.

Namun persyaratan ini juga dianggap baik untuk klub, karena Juventus bisa mengevaluasi apakah Amrabat selanjutnya layak dipermanenkan atau tidak.

Selain putar otak demi mendapatkan Sofyan Amrabat, Juventus juga dilaporkan hendak menjual Filip Kostic ke West Ham United.