INDOSPORT.COM – Simak link live streaming Liga Arab Saudi (Saudi Pro League) antara Al Hazm vs Al Nassr, Minggu (03/09/23) pukul 01.00 WIB, di King Abdullah Sport City Stadium.
Pertandingan pekan kelima Liga Arab Saudi 2023/2024 atara Al Hazm vs Al Nassr tentu saja bakal menjadi laga yang patut untuk disaksikan.
Pasalnya, anak asuh Luis Castro tersebut pastinya masih membutuhkan asupan poin penuh untuk bisa kembali ke papan atas.
Cristiano Ronaldo cs saat ini menghuni peringkat keenam klasemen Liga Arab Saudi dengan raihan enam poin.
Sementara itu, Al Nassr berjarak enam angka dari Ittihad di peringkat kedua dan tujuh poin dari Al Hilal di posisi puncak klasemen.
Walaupun demikian, Al Nassr tetap difavoritkan untuk bisa mencuri poin melawan Al Hazm nantinya karena lawannya yang tengah pesakitan itu.
Ya, Al Hazm saat ini menempati zona merah dengan menghuni peringkat ke-17 klasemen Liga Arab Saudi dengan raihan dua angka.
Hal ini berarti Al Hazm belum pernah menang dalam empat pertandingan terakhir sehingga Cristiano Ronaldo cs bisa saja berpesta gol.
Cristiano Ronaldo saat ini adalah top skor Al Nassr dengan torehan lima gol, diikuti oleh Sadio Mane dengan raihan empat gol sehingga ada kans keduanya bisa menambah pundi-pundil gol melawan Al Hazm.
Simak link live streaming Liga Arab Saudi 2023/2024 antara Al Hazm vs Al Nassr, Minggu (03/09/23) pukul 01.00 WIB, melalui Vision+.