Liga Inggris

Scott McTominay Buka Suara Usai Bawa Manchester United Comeback Dramatis atas Brentford

Minggu, 8 Oktober 2023 00:50 WIB
Editor: Deodatus Kresna Murti Bayu Aji
© Reuters/Jason Cairnduff
Pemain Manchester United Scott McTominay merayakan gol Reuters/Jason Cairnduff Copyright: © Reuters/Jason Cairnduff
Pemain Manchester United Scott McTominay merayakan gol Reuters/Jason Cairnduff

INDOSPORT.COM - Scott McTominay baru saja menjadi pahlawan kemenangan Manchester United saat menjamu Brentford di pekan kedelapan Liga Inggris (Premier League) 2023-2024.

Pertandingan pekan kedelapan Liga Inggris 2023-2024 antara Manchester United vs Brentford baru saja selesai tersaji di Old Trafford pada Sabtu (07/10/23) malam WIB.

Dalam duel tersebut, Manchester United sempat tertinggal 0-1 oleh gol Mathias Jensen pada menit ke-26. Fans Setan Merah sudah sempat putus asa karena hingga menit ke-90, pasukan Erik ten Hag gagal mencetak gol balasan.

Akhirnya memasuki menit ke-90+3, bola liar dari tembakan Antony yang ditepis Thomas Strakosha mampu dikonversi menjadi gol oleh Scott McTominay. 

Setelah itu, tepatnya pada menit ke-90+7, sundulan Maguire sukses dilanjutkan Scott McTominay dengan tandukan hingga membuat Man United menang 2-1.

Comeback dramatis ini membuat Manchester United naik ke peringkat ke-9 klasemen Liga Inggris 2023-2024 dengan raihan 12 poin dari delapan pertandingan.

Setelah pertandingan selesai, Scott McTominay langsung buka suara. Meski hanya tampil sebagai pemain pengganti, ia menegaskan soal totalitasnya ketika berseragam Manchester United.

Ia juga menyebut kalau Manchester United merupakan klub yang tidak pernah diajarkan untuk menyerah.

"Di klub ini kami tumbuh dengan kesadaran bahwa kami tidak boleh menyerah hingga laga berakhir,” ujar Scott McTominay dilansir dari laman resmi klub.

“Saya dibesarkan di Manchester United sejak saya berusia lima tahun. Saya tahu perasaan tidak pernah diizinkan untuk menyerah lebih baik dari siapa pun," tuturnya menambahkan.