Liga 1

Bhayangkara FC Sempat Ditawari Marko Simic oleh Persija Selain Witan Sulaeman

Sabtu, 11 November 2023 18:22 WIB
Penulis: Zainal Hasan | Editor: Isman Fadil
© Shintya Maharani/INDOSPORT
COO Bhayangkara FC, Sumardji. Copyright: © Shintya Maharani/INDOSPORT
COO Bhayangkara FC, Sumardji.

INDOSPORT.COM - COO Bhayangkara FC, Sumardji menjabarkan proses peminjaman Witan Sulaeman dari Persija Jakarta. Baginya proses itu sudah berlangsung sejak lama.

Bhayangkara FC memang memastikan telah mencapai kata sepakat terkait proses peminjaman Witan Sulaeman dari Persija Jakarta. 

Kabar peminjaman Witan Sulaeman memang sempat membuat heboh. Terlebih dari pihak penggemar dari tim Persija Jakarta.

Sebab memang tidak dipungkiri penampilan Witan Sulaeman bersama Persija Jakarta dalam dua laga terakhir di Liga 1 2023-2024 membuat decak kagum.

Witan seakan menjadi bintang saat Persija Jakarta meraih kemenangan di dua laga awal putaran kedua Liga 1 2023-2024. Yakni saat Persija Jakarta menaklukkan PSM Makassar 2-3 dan juga menang 4-0 atas Persikabo 1973.

Namun selepas memberikan penampilan impresif, Persija Jakarta memberikan pengumuman melepas Witan Sulaeman. 

Witan Sulaeman memang dipastikan bergaung bersama Bhayangkara FC. Kabar ini diutarakan oleh COO Bhayangkara FC, Sumardji.

“Ya Witan sudah sama kita,” ucap Sumardji kepada INDOSPORT.com.

Terkait prosesnya peminjamannya pun Sumardji mengatakan sudah dibicarakan sejak lama. Bahkan saat asih di putaran pertama Liga 1 2023-2024.

“Omongan proses peminjaman itu sudah sangat lama. Awalnya itu kan ditawari makanya kita ambil karena saya pikir saya dekat dengan Witan dan kedua posisi Bhayangkara kondisi lagi surut dan memang membutuhkan pemain maka langsung kita ambil,” beber Sumardji.

“Beberapa pemain yang ditawari kita sampaikan ke coach Gomes terkait beberapa nama yang ditawari oleh klub-klub siapa yang akan diambil dan yang diambil itu ada Witan,” jelas Sumardji. 

Sumardji pun mengatakan memang bukan hanya Witan Sulaeman yang masuk dalam daftar pemain yang dipinjamkan oleh Persija. Setidaknya ada beberapa pemain yang coba dipinjamkan juga.

“Tidak, ada beberapa nama lain juga. Ada Simic juga. Lalu nama-nama itu kita sodorkan ke Coach Mario Gomez. Nah pelatih hanya minta Witan saja,” tukas dia.