x

Prediksi Timnas U-19 vs Kamboja U-19: Tren Positif Berlanjut?

Selasa, 3 Oktober 2017 16:16 WIB
Penulis: Juni Adi | Editor: Joko Sedayu
Prediksi Indonesia vs Kamboja.
Indonesia vs Kamboja (Susunan Pemain).

Timnas Indonesia U-19 akan melakoni uji coba melawan Timnas Kamboja U-19 di Stadion Patriot, Bekasi, pada Rabu (04/10/17).

Menghadapi Kamboja, Indra Sjafri dipastikan tidak akan banyak merombak skuatnya seperti ajang Piala AFF U-18 lalu. Pelatih asal Sumatera Barat itu mengatakan, bahawa laga uji coba ini adalah bagian dari persiapan panjangnya untuk membentuk tim yang akan tampil di putaran final Piala Asia U-19 2018.

"Pertandingan uji coba ini kami lakukan menjadi bagian dari persiapan menuju Piala Asia. Akan ketemu lawan yang lemah dan berat, semua akan kita hadapi untuk pematangan para pemain," kata Indra.

Indonesia vs Kamboja (Lima Laga Terakhir).

Secara statistik, performa Egy Maulana cs lebih diunggulkan untuk memenangkan laga kali ini karena mereka akan tampil dalam kekuatan penuh.

Apalagi anak asuh Indra Sjafri baru saja membawa Timnas U-19 meraih peringkat tiga di Piala AFF U-18, dan Egy Maulana menjadi top skor di ajang tersebut. Kendati diunggulkan, Indra Sjafri tak menargetkan kemenangan pada laga kali ini.

"Di sepak bola itu tujuannya bukan hanya kalah dan menang, tetapi lebih kepada bentuk taktik, strategi, dan bagaimana pemain menjalankannya," tutur Indra.

Yang jelas, Indra memastikan bahwa skuat asuhannya akan menampilkan permaninan terbaiknya. Ia juga mengharapkan agar masyarakat Indonesia memenuji Stadion.

Baca Juga

Sisi lain, kubu tamu datang dengan materi yang cukup lengkap. Tim asuhan Kazunori Ohara juga akan memanfaatkan laga uji coba ini untuk mengukur kekuatan timnya demi mempersiapkan diri jelang Kualifikasi Piala Asia U-19. 

Kamboja yang gagal total di Piala AFF U-18 2017 lalu, tak ingin mengulanginya lagi dan bertelat untuk tampil di putaran final Piala Asia U-19 2018, yang mana Indonesia akan menjadi tuan rumahnya.

Player to Watch

Egy Maulana Vikri - Timnas Indonesia U-19

Indonesia vs Kamboja (Egy Maulana Vikri).

Egy Maulana Vikri kemungkinan akan kembali menjadi pemain andalan Indra Sjafri untuk memborbardir pertahanan Kamboja. Egy yang tampil trengginas saat membela Indonesia di Piala AFF U-18 bukan tidak mungkin akan menjadi bintang pada laga ini. 

Sieng Chanthea - Timnas Kamboja U-19

Indonesia vs Kamboja (Sieng Chanthea).

Chantea menjadi striker paling subur di Timnas Kamboja U-19 saat berlaga di Piala AFF U-18 lalu. Meski jarang diturunkan oleh sang pelatih, ia mampu mencetak gol setiap kali diberi kepercayaan bermain. Bukan tidak mungkin, striker berusia 15 tahun ini akan menyulitkan bek Indonesia.

Indonesia vs Kamboja (Prediksi Indosport).
KambojaTimnas u-19PrediksiTimnas IndonesiaLiga IndonesiaEgy Maulana Vikri

Berita Terkini