x

Gagal Bawa Liverpool Juara Liga Champions, Harga Salah Justru Naik 3 Kali Lipat

Sabtu, 2 Juni 2018 07:25 WIB
Editor: Abdurrahman Ranala
Ronaldo memberi dukungan ke Salah saat cedera di final Liga Champions 2017/18.

Liverpool musim ini melakukan sebuah pembelian yang brilian. Liverpool mendatangkan Mohamed Salah dari AS Roma di awal musim 2017/18. 

Salah didatangkan dengan harga 42 juta euro atau 680 miliar rupiah. Salah pun langsung memberikan kontribusi maksimal bagi The Reds. Salah mencetak 44 gol dan 16 assist dari 52 penampilannya sepanjang musim. 

Salah juga mampu membawa Liverpool ke partai final Liga Champions 2017/18. Namun salah mendapat cedera di partai final dan gagal membawa Liverpool ke tangga juara. 

Meski gagal membawa Liverpool juara, harga Mohamed Salah di bursa transfer justru naik 3 kali lipat. 

Baca Juga

1. Harga Terus Naik

Sergio Ramos memeriksa kondisi Mohamed Salah.

Dipantau INDOSPORT dari situs transfermarky harga Salah memang sudah mengalami peningkatan sejak dibeli Liverpool dari AS Roma. Datang dengan harga 42 juta euro atau 680 miliar rupiah pada bulan Juli 2017, harga Salah kemudian naik pada bulan Januari 2018. 

Saat itu, harga Salah menjadi 80 juta euro atau sekitar atau hampir 1,3 triliun rupiah. 


2. Naik 3 Kali Lipat

Mohamed Salah merayakan gol dengan rekan setimnya di Liverpool.

Hingga akhirnya pada beberapa hari lalu, tepatnya 28 Mei 2018 harga Salah melambung menjadi 150 juta euro atau sekitar 2,4 triliun rupiah. Atau 3 kali lipat lebih tinggi dari harga yang dibayar Liverpool ke AS Roma. 

Harga Salah hanya berselisih 30 juta euro dari harga Neymar di bursa transfer. 


3. Berjuang untuk Sembuh

Mohamed Salah (kiri) menjadi pahlawan lolosnya Mesir ke Piala Dunia 2018.

Mohamed Salah kini sedang dalam tahap pemulihan dari cedera bahu yang ia dapat di final Liga Champions 2017/18. Salah berjuang untuk sembuh dari cedera agar dapat tampil di Piala Dunia 2018. 

Bursa TransferLiverpoolMohamed SalahLiga Inggris

Berita Terkini