x

Memakan Korban, Netizen Hujat Desain Baru Jersey Nigeria

Minggu, 3 Juni 2018 15:52 WIB
Editor: Juni Adi
Jersey Nigeria untuk Piala Dunia 2018 langsung ludes dalam hitungan menit.

Duel seru tersaji kala dua tim peserta Piala Dunia 2018, melakoni laga uji coba antara Inggris kontra Nigeria pada Sabtu (02/06/18).

Bermain di Stadion Wembley, kedua tim tampil cukup sengit dengan beberapa kali saling melancarkan serangan. Namun, tuan rumah mampu mengatasi perlawanan, dan berhasil menang dengan skor 2-1.

Baca Juga

1. Jersey Laris Manis

Inggris vs Nigeria

Menariknya, ini adalah pertandingan perdana Nigeria menggunakan jersey baru dengan desain yang cukup fenomenal. Sebab, hanya beberapa menit sejak launching, pihak Nike selaku apparel resmi Super Eagles mengklaim jersey ludes terjual.


2. Memakan Korban

Joel Obi dan Leon Balogun meringis kesakitan di atas lapangan.

Digadang-gadang sebagai jersey terbaik sepanjang sejarah Timnas Nigeria, namun pada kenyataannya jersey tersebut justru menimbulkan petaka tersendiri bagi para pemainnya.

Ketika melawan Inggris misalnya, warnanya yang nyaru alias mirip dengan jersey The Three Lion, membuat pemain Nigeria saling bertabrakan satu sama lain.


3. Dihujat Netizen

Inggris vs Nigeria.

Kejadian itu pun langsung viral di media sosial, dan tak sedikit dari netizen yang membully desain jersey Nigeria, mengkritik hingga bahkan menghujatnya.

Salah satu penggemar berkomentar: "Saya mungkin tidak memiliki mata yang terbaik di dunia ini, tapi menyarunya warna jersey Inggris dan Nigeria ini konyol. Saya harus fokus melihat celana mereka untuk membedakan. Mengapa Inggris tidak menggunakan warna merah saya, agar lebih baik bukan?"

Sementara penggemar lainnya berkata: "Seharusnya bentrokan pemain Nigeria tak perlu terjadi. Mengapa Nigeria tidak menggunakan warna jersey hijau gelap atau Inggris menggunakan jersey warna merah?"

InggrisNigeriaBola Internasional

Berita Terkini