x

Persija Tetap Ngotot Jamu Persib di Stadion PTIK

Kamis, 7 Juni 2018 17:30 WIB
Penulis: Zainal Hasan | Editor: Ivan Reinhard Manurung
Skuat Persija Jakarta.

Persija Jakarta sepertinya akan tetap pada penderiannya terkait pemilihan venue saat menjamu Persib Bandung. Tim Macan Kemayoran bersikukuh menggunakan Stadion Perguruan Tinggi Ilmu Kepolisian (PTIK), Jakarta, 30 Juni 2018 mendatang.

Persija memang akan melakoni laga tunda saat menjamu Persib Bandung. Laga syarat gengsi ini terpaksa ditunda dari jadwal semula karena tidak mendapat izin dari pihak kepolisian, yang fokus mempersiapkan diri untuk peringatan Hari Buruh Internasional.


1. Minta Dipikir Ulang

PT Liga Indonesia Baru (PT LIB).

Kini setelah dipastikan laga ini berlangsung pada 30 Juni 2018 mendatang, Persija sebagai tim tuan rumah pun langsung menunjuk Stadion PTIK sebagai home base.

Hal ini lantaran mereka tidak bisa menggunakan Stadion Utama Gelora Bung Karno yang tengah disiapkan untuk Asian Games Agustus mendatang.

Namun penunjukkan Stadion PTIK oleh Persija mendapat respond negatif dari PT Liga Indonesia Baru (LIB) selaku operator. LIB meminta Persija berpikir ulang terkait pemilihan stadion ini.

Baca Juga

2. Teguh pada Pendirian

Stadion PTIK milik Bhayangkara FC.

Namun Persija melalui Direktur Utama, Gede Widiade tetap pada pendiriannya akan menggelar laga ini di Stadion PTIK Jakarta. Baginya sudah tidak ada lapangan lagi yang dapat menggelar pertandingan ini.

"Sudah, tetap di PTIK. Saya sudah sampaikan di PTIK. Kalau PT LIB punya lapangan saya ikut, karena tanggal 30 ada Pilkada mau di mana lagi. Nggak ada lagi lapangan," ucap Gede.


3. Siap Lakukan Pencegahan

Gede Widiade, Direktur Utama Persija Jakarta.

Penggunaan PTIK untuk menjamu Maung Bandung memang menjadi pertanyaan besar. Kapasitas stadion yang hanya 3000 penonton tidak akan cukup menampung puluhan ribu suporter kedua kubu yang diperkirakan bakal hadir.

Namun, Gede memastikan pihaknya melakukan segala cara untuk mencegah terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan.

"Kita sudah membahas akan hal itu (Keamanan)," tutup pengusaha asal Surabaya ini.

Berikut jadwal lengkap Piala Dunia 2018:

Terus ikuti berita terbaru INDOSPORT dengan topik: PIALA DUNIA 2018 RUSIA

Persib BandungPersija JakartaGede WidiadeLiga IndonesiaLiga 1Stadion Perguruan Tinggi Ilmu Kepolisian (PTIK)

Berita Terkini