x

Bukan Pengaturan Skor, Kiper Everton Termakan Ucapannya Sendiri

Senin, 3 Desember 2018 13:22 WIB
Penulis: Arief Tirtana | Editor: Lanjar Wiratri

INDOSPORT.COM - Secara dramatis Liverpool berhasil memenangkan laga derby Merseyside menghadapi Everton berkat gol menit akhir yang dicetak Divock Origi, Minggu (02/12/18). Gol dan kemenangan tersebut juga tak lepas dari blunder yang dilakukan penjaga gawang Everton Jordan Pickford

Alih-alih membiarkan bola keluar, pemain yang juga merupakan penjaga gawang Timnas Inggris itu justru menahan bola hingga akhirnnya kembali ke dalam lapangan dan mengarah ke arah Divock Origi yang dengan mudah langsung menanduknya ke dalam gawang.

Usai pertandingan Pickford pun langsung mengutarakan maafnya kepada suporter Everton karena atas kesalahannya itu, merek aharus tertunduk lesu di akhir derby Merseyside itu.

Baca Juga

"Saya meminta maaf kepada penggemar atas apa yang saya lakukan, karena saya tahu betapa berartinya pertandingan itu bagi mereka," kata pemain berusia 24 tahun, dikutip dari situs berita sport Sky Sport.

Namun lucunnya, apa yang dilakukan Pickford itu sempat menjadi lelucon oleh netizen di Indonesia yang sednag gandrung kasus pengaturan skor di sepak bola.


1. Termakan Karma Omongan Sendiri

Alisson melakukan blunder saat laga Leicester City vs Liverpool di Liga Primer Inggris.

Menarik memang untuk mengomentari blunder yang dilakukan Pickford. Beragam komentar netizen pun muncul setelah pertandingan.

Jika di Indonesia ada yang mengkaitkannya dengan kasus pengaturan skor dan mafia sepak bola, di dunia Internasional, blunder Pickford justru dikaitkan dengan ucapannya yang sempat menyindir blunder penjaga gawang Liverpool, Alisson Becker pada laga yang berlangsung September lalu.

Blunder yang dikomentari Pickford itu ketika, Alisson memaikan bola dikotak penalti dalam laga kontra Leicester. Bola yang berhasil direbut itu kemudian berbuah gol.

"Saya tidak akan melakukan blunder seperti Alisson," komentar Pickford  kala itu seperi dilansir Daily Mail.

Pernyataan yang akhirnnya bertolak dari kenyataan itu membuat banyak netizen yang menyindirnnya telah termakan omongannya sendiri seraya mengunggah ulang artikel yang dimuat Daily Mail itu.

Terus Ikuti Berita Sepak Bola Internasional Lainnya di INDOSPORT 

LiverpoolEvertonLiga Primer InggrisDerby MerseysideLiga InggrisJordan PickfordNetizen

Berita Terkini