x

Tak Beda Jauh dari Pemain Lokal, Ini Kekurangan Damian Lizio yang Harus Diketahui Persebaya

Sabtu, 19 Januari 2019 17:24 WIB
Penulis: Subhan Wirawan | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
Damian Lizio (11) saat membela Timnas Bolivia

INDOSPORT.COM - Nama Damian Lizio mencuat sebagai salah satu incaran klub sepak bola Indonesia, Persebaya di bursa transfer kali ini.

Namun sebelum memboyong Lizio, Persebaya wajib memperhatikan lebih jauh trek rekor sang pemain dan jika dilihat ternyata gelandang asal Bolivia tersebut tak jauh berbeda dari pemain lokal Indonesia.

Seperti diketahui sebelumnya jika manajemen Persebaya memang tengah mengincar pemain yang berposisi sebagai gelandang, bahkan sang pelatih mengakui jika dirinya sedang menjalin komunkasi dengan salah satu pemain asing.

Menurut Djadjang, kini pihak Persebaya masih berupaya untuk mencari dua gelandang asing baru. Tak hanya posisi gelandang, sektor penyerangan pun menjadi perhatian khusus manajemen.

Baca Juga

"Per hari ini kita sudah lakukan komunikasi dengan satu striker lokal dan dua gelandang asing. Manajer yang terus lakukan pendekatan," ujar Djadjang Nurdjaman.

Dari pernyataan tersebut muncul satu nama yakni Damian Lizio, gelandang asal Timnas Bolivia yang disebut bakal segera hijrah ke Persebaya.

Jika melihat ciri pemain yang dibutuhkan sang pelatih, Damian Lizio memang sangat cocok bahkan sesuai dengan apa yang disebutkan Djadjang Nurdjaman.

Sebelumnya Djanur menyebutkan jika pemain asing Persebaya akan berasal dari Afrika dan Amerika Latin, sedangkan Damian Lizio sendiri berasal dari Bolivia yang notabene masih bagian dari Amerika Latin.

Andai Persebaya memang benar bakal merekrut Damian Lizio ada baiknya mereka melihat lebih dulu data dan statistik dari pemain, sebab dari catatan yang ada gelandang asal Bolivia tersebut tak jauh berbeda dari pemain lokal Indonesia dan berikut INDOSPORT coba berikan ulasannya.


1. Bertubuh Mungil

Damian Lizio (11) saat membela Timnas Bolivia

Salah satu kekurangan yang dimiliki Damian Lizio adalah postur tubuh yang kurang mumpuni untuk pemain yang bertarung di lini tengah, terlebih saat duel dalam memotong bola lambung.

Melansir dari laman transfermarkt, disebutkan jika Damian Lizio memilki tinggi sekitar 167 meter, tinggi yang jauh pendek ketimbang gelandang lokal mereka Fandi Eko Utomo yang berpostur 176 meter.

Baca Juga

Andai benar Damian Lizio berlabuh ke Persebaya, maka mereka akan kembali membuat trio 'kurucaci' di lini tengahnya.

Pasalnya saat ini Persebaya telah mempunyai tiga pemain yang berpostur kurang dari 170 meter yakni Irfan Jaya (162), Robertino Pugliara (170), Rendi Irwan (156).


2. Minim Pengalaman di Asia

Damian Lizio (11) saat membela Timnas Bolivia

Kekurangan berikutnya adalah pengalaman dari sang pemain baru pertama kali bermain di Liga Asia, dan tak pernah tampil di Asia Tenggara dan mungkin akan menjadi mimpi buruk bagi Persebaya jika memaksa mendatangkannya.

walaupun tak ada pengalaman bermain di Asia, namun dari catatan beberapa pemain asal Amerika Latin yang tampil di Indonesia hal tersebut dapat sedikit teratasi.

Baca Juga

Pasalnya banyak pemain yang juga belum pernah bermain di Asia namun menjadi pemain kunci berbahaya bersama timnya, Cristian Gonzales contohnya dan bahkan meraih beberapa gelar top skor di Liga Indonesia.

Namun tetap saja, pengalaman dan kemampuan pemain untuk beradapatasi menjadi kendala tersendiri apalagi Lizio lebih banyak menghabiskan waktu bermainnya di Amerika Latin ketimbang Eropa.


3. Pemain Musafir

Damian Lizio (11) saat membela Timnas Bolivia

Tercatat selama karier sepak bolanya, Damian Lizio telah berpindah klub sebanyak 11 kali dan hampir sebagian dari perpindahan berstatus sebagai pemain pinjaman.

Indikasi itu dapat menjadi acuan, betapa penting atau tidaknya seorang pemain dalam sebuah klub. Dengan banyak berpindah-pindah klub kemungkin ia tak pernah mendapat peran penting atau kemampuanya kurang memadai sehingga klub yang dibelanya tak mau memberikan kontrak panjang.

Baca Juga

Bahkan saat ini dirinya bertstatus tanpa klub setelah kontraknya tak diperpanjang oleh Bolivar FC, sebuah capaian yang kurang baik untuk pemain dengan 6 caps di Timnas Bolivia.

Terus Ikuti Berita Sepak Bola Liga Indonesia Lainnya Hanya di INDOSPORT

Bursa TransferPersebaya SurabayaDjajang NurdjamanDjanurLiga IndonesiaDjadjang NurdjamanLiga 1TRIVIA

Berita Terkini