x

Harmonis, Ini Alasan Bintang Persiraja Miftahul Hamdi Menikah Muda

Sabtu, 4 April 2020 11:29 WIB
Penulis: Aldi Aulia Anwar | Editor: Theresia Ruth Simanjuntak
Pemain klub Liga 1 2020 Persiraja Banda Aceh, Miftahul Hamdi, menceritakan kisahnya memutuskan untuk menikah muda.

INDOSPORT.COM - Pemain klub Liga 1 2020 Persiraja Banda Aceh, Miftahul Hamdi, menceritakan kisahnya memutuskan untuk menikah muda.

Di saat usia menginjak 22 tahun, umumnya para pesepak bola terus berusaha untuk mengembangkan karier mereka. Sebab, di usia tersebut bisa dibilang awal dari masa keemasan seorang atlet.

Akan tetapi, keputusan berani diambil oleh bintang Persiraja Banda Aceh, Miftahul Hamdi. Sebab, di saat menginjak usia tersebut dia memilih untuk melepas masa lajangnya alias menikah.

Baca Juga
Baca Juga

Pemain asal putra daerah Aceh ini memutuskan menikah pada usia 22 tahun pada tahun 2018 lalu saat dirinya masih berseragam Bali United, yang setahun kemudian klub tersebut jadi juara Liga 1 2019 sebelum tahun ini memutuskan pulang kampung dan kembali berseragam Persiraja.

Hamdi memutuskan menikahi gadis asal Bali bernama Anastasia Malisa dan kini telah dikaruniai seorang putra bernama Muhammad Azriel Alfath yang kini telah berusia 1 tahun.

Pemain jebolan Timnas Indonesia U-19 ini bercerita mengapa dirinya mengambil keputusan untuk menikah muda. Ia mengaku sudah berniat untuk dapat menikah muda dan mendapat restu dari orang tua.

"Mungkin larinya karena jodoh juga yah. Adanya terbuka jalan untuk dapat nikah muda, terutama dari orang tua dan kerabat juga mendukung. Hal lainnya biar ada yg temani aku saat merantau (saat main di Bali United), selain dari menyempurnakan ibadah," kata Hamdi mengawali ceritanya kepada INDOSPORT.

"Kalau karier kan bisa saja dengan adanya istri dan anak kita makin bersemangat dan makin kerja keras untuk mereka sehingga kita bisa lebih baik lagi dari pada sebelumnya," jawab Hamdi ketika ditanya memilih menikah muda dengan sedikit mengesampingkan kariernya.

Hamdi mengaku kenal sang istri dari teman semasa di Bali United dan hanya berteman yang tak lama kemudian memutus untuk meminang sang pujaan hati tanpa adanya proses pacaran.

"Awalnya, dikenalin sama teman saat Hamdi main di Bali United terus kami jadi teman kayak biasa. Terus banyak kecocokan dan gak lama setelah itu kami putuskan untuk nikah aja dari pada pacaran," ucapnya.

"Kita cuma jalanin ibarat teman. Gak ada posting kedekatan sana sini (di medsos). Gak ada juga kami pacaran tapi sekedar dekat dan di saat kami nikah jadinya pernikahan kami viral dan gak ada yg nyangka," kenangnya lagi.

Baca Juga
Baca Juga

Sementara itu, Hamdi tak menuntut banyak sang buah hati mereka, Azriel, kelak dapat mengikuti jejak seperti dirinya. Seperti pada orang tua pada umumnya, ia berharap sang anak dapat berbakti kepada orang tua dan berhak memilih masa depan sendiri.

"Saya serta istri cuma mendukung aja apa yang di pilih sama Azriel mau jadi apa nantinya. Gak mesti harus jadi pemain sepak bola, tapi berbagai bidang apapun yang ditekuni nantinya pasti kami dukung," tutupnya.

Persiraja Banda AcehLiga 1Miftahul HamdiBerita TransferBerita Liga 1Liga 1 2020

Berita Terkini