x

Sebelum ke Sleman, Persib Kembali Agendakan Latih Tanding

Selasa, 16 Maret 2021 22:22 WIB
Kontributor: Arif Rahman | Editor: Yosef Bayu Anangga
Persib Bandung akan menggelar latih tanding, pada Sabtu (20/03/2021), sebagai persiapan terakhir sebelum berangkat ke Sleman untuk mengikuti Piala Menpora 2021.

INDOSPORT.COM – Persib Bandung akan menggelar latih tanding, pada Sabtu (20/03/2021), sebagai persiapan terakhir sebelum berangkat ke Sleman untuk mengikuti Piala Menpora 2021.

Tim Liga 1 Persib Bandung kembali mengagendakan latih tanding, pada akhir pekan ini Sabtu (20/03/2021), sebagai persiapan terakhir sebelum berangkat ke Sleman untuk menghadapi babak penyisihan Grup D turnamen pramusim Piala Menpora 2021.

Menurut pelatih Persib, Robert Rene Alberts, pada latih tanding kali ini durasi waktu yang akan digunakan olehnya yakni empat kali 45 menit. Sehingga, setiap kelompok pemain akan bermain selama dua kali 45 menit atau 90 menit.

Baca Juga
Baca Juga

Sebelumnya, pada game internal di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung, Sabtu (06/03/2021) tim Liga 1 kebanggaan Bobotoh itu hanya bermain tiga kali 30 menit.

Kemudian, saat latih tanding dengan tim sepakbola putra PON Jawa Barat, Sabtu (13/03/2021) durasi waktu yang digunakan empat kali 30 menit.

"Ya kami akan melakukan latih tanding lagi hari Sabtu ini. Karena sebelumnya kami sudah memainkan latih tanding dengan format tiga kali 30 menit lalu empat kali 30 menit, di Sabtu ini kami akan bermain empat kali 45 menit," kata Robert Alberts.

Baca Juga
Baca Juga

Pelatih asal Belanda ini menuturkan, dengan diterapkannya durasi empat kali 45 menit, diharapkan pemain bisa beradaptasi dengan waktu normal pertandingan. Sehingga, saat turnamen pramusim Piala Menpora 2021 digelar anak asuhnya sudah terbiasa.

"Jadi pemain sudah siap untuk bermain selama 45 menit dalam dua babak. Artinya setiap tim bisa bermain selama 90 menit," ucap Robert Alberts.


1. Daftar Pemain Belum Ditentukan

Pelatih Persib, Robert Rene Alberts.

Game internal maupun latih tanding sangat dibutuhkan oleh pemain, lantaran mereka sudah cukup lama tidak merasakan atmosfer pertandingan. P

asalnya, kompetisi Liga 1 2020 dihentikan sejak pertengahan Maret tahun lalu, karena pandemi corona atau Covid-19.

Sehingga, dengan adanya game internal maupun latih tanding, pemain perlahan-lahan bisa beradaptasi dengan atmosfer pertandingan, sebelum tampil di turnamen pramusim Piala Menpora 2021.

Persib sendiri rencananya akan bertolak ke Sleman pada Senin (22/03/2021). Tim kebanggaan Bobotoh ini akan mengawali laga perdana di turnamen pramusim Piala Menpora 2021 menghadapi Bali United di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Rabu (24/03/2021).

Sejauh ini, Robert Alberts, belum menentukan daftar pemain Persib Bandung yang akan dibawa ke Sleman. Pasalnya, mantan pelatih PSM Makassar ini, masih memantau kondisi dan kesiapan pasukannya hingga menjelang keberangkatan.

Persib BandungLiga IndonesiaPiala MenporaLiga 1Robert AlbertsBola IndonesiaBerita Liga 1Liga 1 2021

Berita Terkini