x

Rekap Rumor Transfer: Mourinho Depak 6 Bintang Roma, AC Milan Sepakati Transfer Pemain Madrid

Sabtu, 10 Juli 2021 06:49 WIB
Editor: Yosef Bayu Anangga
Berikut rekap rumor transfer sepanjang Jumat (09/07/21). Jose Mourinho depak 6 pemain AS Roma, AC Milan sepakati pemain Real Madrid jadi rekrutan keempat.

INDOSPORT.COM – Berikut rekap rumor transfer sepanjang Jumat (09/07/21). Jose Mourinho depak 6 pemain AS Roma, AC Milan sepakati pemain Real Madrid jadi rekrutan keempat.

Menjalani musim 2020/2021 lalu dengan performa naik turun, AS Roma memutuskan berpisah dengan pelatih Paulo Fonseca. Sebagai gantinya, manajemen klub menunjuk Jose Mourinho tengah musim lalu didepak oleh Tottenham Hotspur.

Usai resmi memperkenalkan Mourinho sebagai pelatih anyar mereka pada Kamis (08/07/21) malam WIB, Roma pun mulai bersiap menjalani masa pramusim.

Baca Juga
Baca Juga

Situasi menarik terjadi setelah Jose Mourinho mengumumkan nama-nama yang ia masukkan ke dalam skuat pramusim. Pasalnya, dalam daftar tersebut tak tercantum nama 6 bintang tim senior AS Roma.

Dilansir Football Italia, 6 anggota tim senior yang tidak dimasukkan ke dalam skuat pramusim adalah Pedro Rodriguez, Javier Pastore, Davide Santon, Federico Fazio, Justin Kluivert, dan Steven Nzonzi.

Dengan tidak dilibatkannya keenam nama ini dalam latihan pramusim, bisa dipastikan bahwa Jose Mourinho tidak membutuhkan jasa mereka dan siap menjual keenamnya di bursa transfer musim panas.

Tidak dimasukkannya nama Pedro Rodriguez di daftar skuat pramusim terbilang mengejutkan, mengingat musim lalu ia jadi andalan dengan total 40 penampilan.

Meski demikian, tak bisa dimungkiri bahwa 5 nama lainnya memiliki kontribusi minim musim lalu, dengan 2 di antaranya bahkan dipinjamkan ke klub lain semusim penuh.

Di sisi lain, sejumlah pemain yang santer disebut bakal didepak seiring kedatangan Jose Mourinho seperti Chris Smalling dan Edin Dzeko justru masih dilibatkan di sesi pramusim.

Baca Juga
Baca Juga

Daftar ini sendiri masih belum mencantumkan nama sejumlah pemain AS Roma yang masih membela Italia di Euro 2020 seperti Bryan Cristante dan Alessandro Florenzi. Sementara itu, Leonardo Spinazzola dipastikan absen minimal 6 bulan karena cedera parah di ajang yang sama.

Selain kabar dari AS Roma, masih ada sejumlah berita lainnya terkait bursa transfer musim panas ini yang bisa Anda simak. Berikut ini rangkumannya.


1. Rekap Rumor Transfer Klub-klub Eropa

Selebrasi gol Brahim Diaz di laga AC Milan vs Sparta Praha dalam lanjutan Liga Europa 2020/2021.

AC Milan

Setelah Mike Maignan, Fikayo Tomori, dan Sandro Tonali, AC Milan disebut tinggal selangkah lagi memboyong pemain anyar keempat yakni Brahim Diaz. Bintang Real Madrid itu akan kembali bergabung sebagai pemain pinjaman, disertai opsi pembelian permanen.

Setelah Brahim Diaz, AC Milan juga bakal segera meresmikan kedatangan penyerang Chelsea, Olivier Giroud. Bintang Prancis itu bakal diboyong dengan harga super murah yakni 1 juta euro.

Barcelona

Barcelona berniat memulangkan alumni La Masia yang kini membela RB Leipzig, Dani Olmo, usai pemain 24 tahun itu tampil gemilang bersama Spanyol di Euro 2020 dengan catatan 3 assist dari 5 pertandingan,

Demi memudahkan upaya mereka mendatangkan Dani Olmo, manajemen Barcelona bahkan siap menawarkan 3 pemain kepada RB Leipzig sebagai bagian dari kesepakatan, yakni Martin Braithwaite, Miralem Pjanic, dan Samuel Umtiti.

Inter Milan

Klub raksasa Serie A Italia, Inter Milan, berniat mendaratkan tiga bintang Chelsea sekaligus pada bursa transfer musim panas 2021 ini yakni Marcos Alonso, Davide Zappacosta, dan Emerson.

Hal ini terjadi setelah pelatih Simome Inzaghi membutuhkan wing back baru guna mengatasi kepergian Achraf Hakimi ke Paris Saint-Germain dan Ashley Young ke Aston Villa.

Manchester United

Manchester United menyiapkan nama alternatif jika bek Real Madrid, Raphael Varane gagal digaet. Adalah Joachim Andersen yang kandidat untuk menjadi rekan Harry Maguire di lini belakang.

Sementara itu, eks striker Manchester United, Dimitar Berbatov mendesak Setan Merah untuk segera memboyong gelandang timnas Inggris, Kalvin Phillips, yang dinilai bisa jadi pemain kunci untuk membawa MU juara Liga Inggris musim depan.

Bursa TransferManchester UnitedBarcelonaJose MourinhoPedro RodriguezAC MilanInter MilanAS RomaBerita Bursa Transfer

Berita Terkini