x

Beda Ambisi, Alasan Donnarumma Campakkan AC Milan dan Berlabuh ke PSG

Jumat, 20 Agustus 2021 10:55 WIB
Penulis: Bayu Wira Handyan | Editor: Isman Fadil
Gianluigi Donnarumma resmi diperkenalkan sebagai pemain Paris Saint-Germain (PSG), Kamis (15/07/21) dini hari WIB.

INDOSPORT.COM – Perbedaan ambisi ternyata menjadi alasan utama di balik kepindahan Gianluigi Donnarumma dari AC Milan ke Paris Saint-Germain (PSG).

Donnarumma diketahui bergabung bersama PSG secara gratis usai negosiasi kontraknya dengan AC Milan tak berakhir dengan bahagia.

Baca Juga
Baca Juga

Permintaan gaji Donnarumma gagal disepakati AC Milan. Alih-alih menurunkan permintaannya, Donnarumma memilih untuk membelot dari San Siro.

PSG lantas menjadi pelabuhan karirnya, Ia dicerca dan dianggap berkhianat pada AC Milan, klub masa kecilnya yang juga merupakan klub yang membesarkan namanya.

Panggilan ‘Dollarumma’ disematkan oleh para suporter AC Milan menyusul kepindahannya ke PSG yang disinyalir hanya mengejar materi semata.

Pada Corriere dello Sport, Donnarumma buka-bukaan. Pemain Terbaik Euro 2020 itu menjelaskan alasan di balik kepindahan kontroversialnya ke PSG.

Donnarumma menyatakan jika perbedaan ambisi merupakan alasan utama di balik transfer kontroversialnya tersebut.

Baca Juga
Baca Juga

“Saya akan selalu menjadi fans AC Milan. Delapan tahun tak mungkin terlupakan, tapi saya butuh perubuahan untuk bisa berkembang. Saya ingin menjadi yang terbaik,” ujar Donnarumma.

Menurutnya, PSG bisa menyediakan tempat berkembang dan tantangan untuk membuat dirinya menjadi yang terbaik di masa depan.


1. Mino Raiola Tak Lakukan Intervensi

Gianluigi Donnarumma ketika membela AC Milan.

Donnarumma juga menyatakan jika tak ada intervensi dari Mino Raiola, agennya, dalam kepindahan kontroversialnya ke PSG.

Semua keputusan dalam karirnya ada di tangannya. Bahkan, ia mengaku jika keluarganya juga tak memberikan intervensi untuk memilih ke mana dirinya akan berlabuh.

“Keluarga saya membebaskan apapun pilihan yang saya buat, mereka mendukung apapun pilihan saya. Begitu juga yang dilakukan oleh (Mino) Raiola,” tandas Donnarumma.

Bursa TransferAC MilanParis Saint-GermainPSGGianluigi Donnarumma

Berita Terkini