x

Klasemen Liga Italia Hari Ini: Cetak Rekor Keren, AC Milan Tendang Napoli dari Puncak

Rabu, 27 Oktober 2021 08:22 WIB
Penulis: Nadia Riska Nurlutfianti | Editor: Isman Fadil

INDOSPORT.COM – Berikut klasemen Liga Italia 2021-hari ini, di mana AC Milan berhasil mengkudeta puncak usai cetak rekor impresif di laga pekan ke-10.

Tiga pertandingan pembuka pekan ke-10 Serie A telah selesai digelar pada Selasa (26/10/21) hingga Rabu (27/10/21) dini hari WIB.

Salah satu pertandingan menarik ialah AC Milan mampu memperpanjang catatan positif mereka, usai menumbangkan Torino dengan skor 1-0 di San Siro.

Baca Juga
Baca Juga

Gol tunggal dari Olivier Giroud pada menit ke-14 mampu menyelamatkan gengsi Rossoneri di kandang sendiri. Kemenangan ini pun turut membuat skuat asuhan Stefano Pioli mencatatkan rekor impresif.

Melansir dari Opta Paolo di Twitter, AC Milan yang meraih sembilan kemenangan dan satu hasil imbang sejauh ini mampu menyamai catatan rekor yang pernah dicatatkannya.

Baca Juga
Baca Juga

Yakni memenangkan sembilan dari 10 pertandingan pembukaan di Liga Italia untuk kedua kalinya dalam sejarah, setelah melakukannya di musim 1954/55.

Selain itu, kemenangan atas Torino juga membuat AC Milan berhasil menendang Napoli untuk kembali ke puncak klasemen sementara Liga Italia 2021-22.


1. AC Milan Kembali ke Puncak Klasemen

Berikut klasemen sementara Liga Italia 2021-22, Rabu (27/10/21):

AC Milan saat ini menguasai puncak klasemen dengan 28 poin, disusul oleh Napoli yang turun ke posisi kedua dengan 25 poin di klasemen sementara Liga Italia 2021-22.

Meski demikian, AC Milan juga masih waspada karena Napoli juga tampil apik di laga pembuka Serie A musim ini, dan masih berpotensi mengkudeta puncak karena akan menghadapi tim mudah seperti Bologna di pekan ke-10.

Berikut klasemen sementara Liga Italia 2021-22, Rabu (27/10/21):

Klasemen sementara Liga Italia 2020/21, Kamis (27/10/21).
AC MilanLiga ItaliaKlasemenBerita Liga Italia

Berita Terkini