x

Garuda Select Imbangi Tim Elkan Baggott, Legenda Chelsea Malah Geregetan

Kamis, 10 Maret 2022 13:36 WIB
Penulis: Martini | Editor: Isman Fadil
Muhammad Rafly Ikram Selang, pemain Garuda Select 4

INDOSPORT.COM - Skuat Garuda Select 4 sukses mengimbangi perlawanan Ipswich Town U-18, dan meraih skor 0-0 pada partai uji coba yang dihelat Selasa (08/03/22) lalu.

Namun, pelatih Garuda Select sekaligus kapten legendaris klub Chelsea, Dennis Wise yang menonton langsung dari tepi lapangan hijau, mengaku belum puas.

Ipswich Town merupakan salah satu tim besar asal Inggris, di mana ada salah satu pemain Timnas Indonesia, Elkan Baggott, saat ini bermain untuk Ipswich Town U-23.

Namun, Garuda Select hanya menghadapi tim Ipswich Town U-18. Tim ini juga sangat sulit untuk ditaklukkan, bahkan ada banyak peluang yang dibukukan di babak pertama.

Baca Juga
Baca Juga

Baru tujuh menit berlaga, Ipswich Town sudah mencetak peluang. Beruntung kiper Garuda Select, Adre Arido Geovani memiliki refleks yang bagus dan bisa menepis bola.

Peluang cepat Garuda Select didapatkan oleh Resa Aditya Nugraha di menit ke-11, tapi kiper Ipswich Town berhasil menepis bola dan serangan melebar ke tiang jauh.

Demikian pula serangan Ridho Syuhada di menit ke-31, sepakannya masih terlampau lemah sehingga bisa diamankan oleh kiper.

Tujuh menit berselang, giliran Faiz Maulana yang unjuk gigi di depan gawang. Tapi bola masih melebar, hanya memberikan sepak pojok, skor sementara masih imbang 0-0.

Baca Juga
Baca Juga

Dennis Wise mengaku permainan para penggawa Garuda Select sudah bagus di babak pertama, lewat peluang Resa, Ridho dan Faiz yang mengancam gawang lawan.

"Saya terkesan dengan tim kita di babak pertama, sangat puas melihat performa mereka, cara kita memenangkan bola, cara kita menekan dan bermain," ungkap Dennis.


1. Babak Kedua, Dennis Wise Kecewa

Dennis Frank Wise, legenda Chelsea FC ketika berkunjung ke Indonesia dalam rangka menjemput para pemain Garuda Select 2019 angkatan kedua pada Selasa (08/10/19) di Gedung Kedubes Inggris, Kuningan, Jakarta.

Memasuki babak kedua, salah antisipasi dari bek Garuda Select, Ludovico Rudolfo, yang melakukan sleding di kotak 12, justru membuat Ipswich Town mendapat penalti.

Sepakan pertama, berhasil dimentahkan oleh kiper Garuda Select, Adre Arido, tapi bola rebound yang disambut oleh Ludovico Rudolfo justru membentur tiang gawang.

Jelang menit akhir babak kedua, Adre Arido harus bekerja keras menepis serangan demi serangan Ipswich Town. Skor imbang 0-0 bertahan hingga peluit akhir pun berbunyi.

Dennis Wise mengaku kecewa karena anak asuhnya tidak bisa menjalankan taktik baru dengan baik, padahal Ipswich Town sudah mengubah formasi untuk mengalahkannya.

Baca Juga
Baca Juga

"Babak kedua harus saya beri pujian pada tim lawan, karena mereka itu menyamakan formasi diamond, jadi ini soal bagaimana kita memenangkan pertarungan individu."

"Menurut saya, di babak kedua kita tidak melakukannya dengan cara yang kita mau. Kita banyak peluang, begitu pun mereka, jadi ini adalah hasil yang adil," ujar Dennis.

"Andai kita lebih tajam hari ini, kita bisa saja unggul 2 atau 3-0, itu kuncinya, di sepertiga akhir, memilih umpan yang tepat dan lebih tajam di penyelesaian akhir," pungkasnya.


2. Susunan Pemain

Skuat Garuda Select 4 merayakan kemenangannya di Inggris.

Berikut adalah susunan pemain Garuda Select vs Ipswich Town U-18 (formasi 4-1-3-2):

Adre Arido Geovani (GK); Ludovico Rudolfo, Andrean Rindorindo, Ferre Murari, Jose Mendy; Herritier Rassoul; Rafly Selang, Resa Aditya Nugraha, Ridho Syuhada; Hokky Caraka, Faiz Maulana

Dennis WisePelatihIpswich TownBola InternasionalBakat Muda IndonesiaGaruda SelectPerjuangan Bakat Muda Indonesia di Luar Negeri

Berita Terkini