x

Liverpool Tak Perlu Repot, Suksesor Mohamed Salah Sudah Ada di 'Kandang' Sendiri

Rabu, 16 Maret 2022 23:21 WIB
Editor: Nugrahenny Putri Untari
Tidak perlu jauh-jauh, suksesor Mohamed Salah sejatinya bisa ditemukan Liverpool di 'kandang' mereka sendiri. Foto: Paul Ellis/Pool via Getty Images.

INDOSPORT.COM - Situasi perpanjangan kontrak Mohamed Salah dengan klub Liga Inggris, Liverpool, masih bikin banyak orang ketar-ketir.

Bagaimana tidak? Sampai kini belum ada kabar berita resmi tentang kesepakatan baru yang diikat keduanya dengan hitam di atas putih.

Baca Juga

Padahal, perpanjangan masa bakti Mohamed Salah dari tahun 2023 menjadi entah kapan ini sudah sangat diidam-idamkan oleh para penggemar.

Bukan hanya itu. Jangankan suporter setia The Reds, publik dan pandit serta pengamat sepak bola pun juga berharap demikian.

Usia bahkan bukan masalah besar yang digembar-gemborkan karena pemain asal Mesir ini masih sangat tajam di depan gawang lawan.

Baca Juga

Saat ini saja, ia masih memegang predikat sebagai top skor sementara Liga Inggris 2021-2022 dengan torehan 20 gol, mengangkangi Cristiano Ronaldo (12).

Soal mempertahankan atau melepas, memang ada di tangan klub. Akan tetapi, yang tidak kalah penting adalah, pemainnya sendiri mengaku ingin tinggal karena itu sudah jadi prioritasnya.

“Saya ingin bertahan, tetapi itu tidak ada di tangan saya. Itu ada di tangan mereka. Mereka tahu apa yang saya inginkan,” demikian pernah diucapkan Mohamed Salah kepada CQ Magazine.

Baca Juga

Tentu saja, akan lebih baik apabila Liverpool mempertahankan Mohamed Salah untuk waktu yang lebih lama meski ada kemungkinan juga ia hengkang dalam waktu dekat.

Namun terlepas apapun yang akan terjadi pada mesin gol The Reds itu, klub harus tetap mencari pengganti dan siap ditinggal kapan saja.


1. Perburuan sang Suksesor

Tidak perlu jauh-jauh, suksesor Mohamed Salah sejatinya bisa ditemukan Liverpool di 'kandang' mereka sendiri. Foto: Paul Ellis/Pool via Getty Images.

Seiring merebaknya kabar kontrak Mohamed Salah yang negosiasinya masih jalan di tempat, publik pun mulai menerka-nerka siapa calon pengganti yang tepat.

Tentu saja, mencari suksesor pemain yang satu ini tidak semudah membalikkan telapak tangan, tapi tidak pula sesulit mencari jarum di tumpukan jerami.

Baca Juga

Pasalnya, Liverpool sejatinya sudah memiliki calon suksesor itu di ‘kandang’ mereka sendiri, alias di tim yang sudah ada sekarang.

Meski tidak akan ada yang bisa menjadi fotokopian persis Mohamed Salah, setidaknya sang pengganti harus mengantongi kualitas yang tidak kalah hebat dari ayah dua anak tersebut.

Tidak perlu jauh-jauh, Liverpool hanya perlu melirik pemain muda yang mungkin hanya berjarak satu jangkah dari mereka, Harvey Elliott.

Baca Juga

Harvey Elliott musim ini diketahui bertransformasi menjadi gelandang tengah, posisi yang sangat cocok untuknya.

Akan tetapi, peran tersebut tidak membatasi kapasitasnya bermain di area lain, termasuk di sisi sayap kanan yang sudah dilakukannya selama bertahun-bertahun ini.

Bukan hanya di Liverpool, ia bahkan beroperasi di area tersebut ketika pergi ke Blackburn Rovers sebagai pemain pinjaman.

Baca Juga

Meski memiliki gaya permainan berbeda, bahkan terpaut jarak usia yang lumayan, bukan berarti Harvey Elliott kalah jauh dari Mohamed Salah sebagai junior.

Dua pemain ini pun memiliki kesamaan yakni cukup sering memotong ke dalam, menciptakan peluang, dan memberi kesempatan rekan-rekannya untuk mencetak gol.

 

2. Mohamed Salah yang Tiada Duanya

Tidak perlu jauh-jauh, suksesor Mohamed Salah sejatinya bisa ditemukan Liverpool di 'kandang' mereka sendiri. Foto: Gaston Szermann/DeFodi Images via Getty Images.

Namun satu hal yang membedakan mereka adalah kebiasaan mengeksekusi tembakan ke arah gwang alias shot on goal.

Mohamed Salah merupakan pemain yang sering berada di sepertiga lapangan akhir dan berada dekat dengan kotak penalti.

Baca Juga

Alhasil, ia memiliki sentuhan ke dalam kotak yang cenderung lebih banyak dan sering menembakkan bola dari jarak dekat menuju gawang.

Perbedaan inilah yang mungkin akan membuat Harvey Elliott cukup kesulitan jika harus mengekor Mohamed Salah dengan sepersis-persisnya.

Namun Liverpool pun tidak perlu khawatir karena lewat latihan yang tepat, pemain mudanya tersebut bisa mendekati level Mohamed Salah suatu hari nanti.

Baca Juga

Sementara itu, di sisi lain Liverpool juga patut bersyukur ketika melihat daftar pemain mereka yang bisa diproyeksikan sebagai pencetak gol yang eksplosif.

Saat ini ada Luis Diaz yang punya kebiasaan sama seperti Mohamed Salah soal intensitas tendangan ke gawang. Ia juga sering memposisikan diri di area kotak penalti lawan.

Sementara itu, Diogo Jota juga tidak kalah impresif dengan sepak terjangnya sejauh ini di skuat Jurgen Klopp.

Baca Juga

Setidaknya, tiga pemain ini sudah bisa membuat Liverpool sedikit bernapas lega karena semuanya memiliki kapasitas untuk mencetak angka.

Kini hanya tinggal menanti apa yang akan terjadi pada negosiasi kontrak Mohamed Salah selanjutnya. Apapun hasilnya kelak, para calon suksesor kini sudah ada di depan mata. 

LiverpoolMohamed SalahLiga Primer InggrisLiga InggrisBerita Liga Inggris

Berita Terkini