x

Bajak Kuartet Idaman AC Milan Termasuk Hazard, Begini Starting XI Newcastle Musim Depan

Senin, 4 April 2022 19:05 WIB
Editor: Yosef Bayu Anangga
Siap bajak 4 pemain buruan AC Milan termasuk Eden Hazard dan Sven Botman, begini proyeksi starting XI Newcastle United musim depan.

INDOSPORT.COM – Siap bajak 4 pemain buruan AC Milan termasuk Eden Hazard dan Sven Botman, begini proyeksi starting XI Newcastle United musim depan.

Sukses diakuisisi oleh kerajaan Arab Saudi melalui dana investasi publik pada akhir tahun lalu, Newcastle United pun menjelma menjadi tim kaya.

Baca Juga

Status itu pun mereka manfaatkan untuk memboyong sejumlah bintang di bursa transfer musim panas lalu seperti Kieran Trippier, Chris Wood, Dan Burn, hingga Bruno Guimaraes.

Tak hanya itu, Newcastle pun mendepak pelatih gaek Steve Bruce dan menggantikannya dengan Eddie Howe yang sempat sukses melejitkan Bournemouth.

Kedatangan para pemain anyar itu pun berbuah manis. Sempat terpuruk menjadi juru kunci Liga Inggris, The Magpies mulai beranjak naik.

Baca Juga

Mereka bahkan sempat tak terkalahkan dalam 9 pertandingan beruntun dengan rincian 6 menang dan 3 seri, dan kini berada di posisi 14.

Meski demikian, situasi ini tak membuat manajemen Newcastle puas. Mereka mulai membidik sejumlah nama untuk diboyong di bursa transfer musim panas demi berprestasi lebih baik lagi musim depan.

Sejumlah nama pun santer dikaitkan dengan The Magpies. Menariknya, Newcastle harus bersaing ketat dengan AC Milan di bursa transfer musim panas.

Baca Juga

Pasalnya, sejumlah bidikan Newcastle kebetulan juga menjadi bidikan Rossoneri. Para pemain tersebut adalah duo andalan Lille, Sven Botman dan Renato Sanches.

Selain itu ada pula bintang Real Madrid yakni Eden Hazard dan rekan senegaranya yakni pemain muda Club Brugge, Charles de Ketelaere.


1. Lini Belakang

Sven Botman, pemain asal klub Lille. (Alexandre Dimou/Icon Sport via Getty Images)

Seperti diketahui, Sven Botman sudah dikaitkan dengan Newcastle dan AC Milan sejak Januari, tapi pada akhirnya bertahan di Lille sampai sekarang. Botman kini disebut sudah mencapai kesepakatan personal dengan Rossoneri, tapi Lille bisa saja lebih tergoda menjualnya ke The Magpies.

Sementara itu, keragu-raguan AC Milan untuk memboyong Renato Sanches menggantikan Franck Kessie siap dimanfaatkan Newcastle untuk memboyongnya.

Baca Juga

Terkait Hazard, godaan kekayaan The Magpies yang bisa langsung membeli Hazard, bisa membuat Real Madrid lebih memilih melepas sang gelandang ke Inggris alih-alih ke AC Milan yang hanya menawarkan skema pinjaman.

Dalam hal Keteleaere, adanya sejumlah alternatif penyerang lain yang diincar Stefano Pioli membuat Eddie Howe lebih berpeluang mendaratkan rekan senegara Hazard itu.

Lantas, bakal seperti apa formasi Newcastle musim depan jika sukses mendatangkan keempat incaran AC Milan itu? Berikut ulasannya:

Baca Juga

Dalam hal formasi, Newcastle United diyakini akan tetap mengandalkan pola 4-3-3 yang sukses mengangkat mereka dari zona degradasi.

Di sektor kiper, Martin Dubravka tetap akan jadi andalan. Kiper asal Slovakia itu tak tergantikan dalam 5 musim terakhir sejak diboyong dari Sparta Praha.

Kieran Trippier diharapkan sudah pulih dari cedera yang ia alami saat ini untuk kembali mengisi pos full back kanan.

Baca Juga

Sementara itu, full back kiri kemungkinan besar akan tetap ditempati Matt Targett. Manajemen Newcastle diketahui puas dengan penampilannya dan siap mempermanenkan pemain pinjaman dari Aston Villa itu.

Di bek tengah, Dan Burn yang tampil kokoh sejak kedatangannya pada bursa transfer Januari lalu akan terus menjadi pilihan utama. Bek jangkung itu akan mendapatkan rekan baru dalam diri Sven Botman, jika The Magpies berhasil mengalahkan AC Milan dalam perburuan bek Lille itu.

 

2. Lini Tengah dan Depan

Eden Hazard tengah menggiring bola pada laga International Champions Cup di MetLife Stadium, Sabtu (27/09/19). (Jeff Zelevansky/International Champions Cup/Getty Images)

Di lini tengah, selama beberapa pekan terakhir ini Eddie Howe kerap memasang Jonjo Shelvey di posisi sentral. Dengan kemampuannya dalam melepaskan umpan-umpan jarak jauh, pemain plontos ini masih akan jadi andalan.

Sementara itu, rekrutan baru Renato Sanches akan mengisi satu tempat sebagai pendamping Shelvey di trio lini tengah.

Baca Juga

Dengan kemampuan fisik yang bagus dan passing yang mumpuni, Sanches bisa bertugas membantu serangan menggantikan peran yang selama ini dipegang Joe Willock.

Satu tempat lagi akan menjadi milik pembelian mahal Newcastle pada Januari lalu yakni Bruno Guimaraes. Usai beradaptasi dengan Liga Inggris di paruh kedua musim  ini, sang gelandang Brasil diyakini sudah siap menjadi pilihan utama.

Di lini depan, perubahan cukup besar akan terjadi jika Newcastle sukses mendatangkan duo Belgia, Eden Hazard dan Charles de Ketelaere.

Baca Juga

Tampil tajam dengan catatan 18 gol dari 42 penampilan di semua kompetisi, de Ketelaere yang dijajal sebagai pilihan utama di sektor ujung tombak.

Di sayap kiri, meski Ryan Fraser tampil apik sejak kedatangan Eddie Howe, bintang Skotlandia itu bakal tersisih jika Newcastle United benar-benar berhasil memboyong Eden Hazard.

Dalam musim terakhirnya di Chelsea, Hazard tampil istimewa mengisi sektor sayap kiri dengan 21 gol dan 17 assist dari 52 laga.

Baca Juga

Fraser akan bersaing memperebutkan satu tempat tersisa di sayap kanan, dengan Allan Saint-Maximin yang tampil eksplosif sejak kedatangannya dari Nice di 2015.

Newcastle XI (4-3-3): Dubravka; Trippier, Botman, Burn, Targett; Sanches, Shelvey, Guimaraes; Hazard, de Ketelaere, Fraser/Saint-Maximin.

Bursa TransferEden HazardAC MilanNewcastle UnitedRenato SanchesLiga InggrisBerita Liga InggrisBerita Bursa TransferSven Botman

Berita Terkini