x

Mikel Arteta Janji Sulap Arsenal Asalkan Bisa Lolos Liga Champions

Rabu, 20 April 2022 21:30 WIB
Penulis: Dyah Fitri Hapsari | Editor: Prio Hari Kristanto
Pelatih Arsenal, Mikel Arteta mengatakan bahwa jika timnya lolos ke Liga Champions maka ia bisa membuat perubahan.

INDOSPORT.COM - Pelatih klub Liga Inggris Arsenal, Mikel Arteta mengatakan bahwa jika timnya lolos ke Liga Champions maka ia bisa membuat perubahan.

Penyataan tersebut disampaikan oleh Arteta menjelang laga antara Arsenal vs Chealsea dalam pertandingan tunda pekan ke-25 Liga Inggris.

Baca Juga

Pertandingan antara Chelsea vs Arsenal dalam jadwal Liga Inggris bakal bergulir di Stadion Stamford Bridge pada Kamis (20/4/22) dini hari WIB.

Pada tiga pertandingan sebelumnya Arsenal harus menelan pil pahit yakni mengalami kekalahan tiga kali beruntun di Liga Inggris.

Mimpi buruk Arsenal dimulai ketika mereka dipaksa bertekuk lutut dari Crystal Palace dengan skor telak 0-3 pada pekan ke-31 Liga Inggris.

Baca Juga

Crystal Palace menjebol gawang Arsenal melalui Jean-Philippe Mateta (16’), Jordan Ayew (24’), dan Wilfried Zaha (74’penalti).

Arsenal kembali harus menelan kekalahan dengan Brighton dan Southampton. Hasil minor itu didapatkan Arsenal kala menghadapi perlawanan Brighton (1-2) dan Southampton (0-1).

Tiga kekalahan dalam pertandingan tersebut membuat Arsenal masih menempati peringkat kelima di klasemen Liga Inggris.

Baca Juga

Sejauh ini Arsenal memiliki tiga selisih angka dari Tittenham Hotspur yang berada di posisi keempat di klasemen Liga Inggris.

Jadi pertandingan Arsenal melawan Chelsea menjadi pertandingan penting terlebih jika berhasil memperoleh skor positif. Sebab, hasil itu bisa mengantarkan Arsenal untuk menyamakan koleksi poin dengan Tottenham yang berada di zona aman tampil di Liga Champions musim depan.


1. Arteta Siap Ubah Arsenal

Mikel Arteta,pelatih Arsenal.

Mikel Arteta mengakui bahwa timnya harus berusaha keras dan maksimal untuk bisa mengamankan posisi empat besar Liga Champions.

“Pertama, Liga Champions membawa lebih dekat dengan tujuan yang kami inginkan. Untuk bermain di kompetisi yang memiliki sejarah besar dan terikat dengan kami,” kata Arteta dikutip dari situs resmi Arsenal.

Baca Juga

“Kedua, bermain di Liga Champions bisa meningkatkan setiap sektor dengan kenaikan sponsor, finansial, dan serta mengembangkan pemain kami,” ujar Arteta.

“Dan mengenalkan mereka ke dimensi kompetisi yang berbeda dan ini adalah tempat yang kami inginkan,” lanjutnya.

Selain itu, Arteta juga beranggapan bahwa jika Arsenal berhasil tampil di Liga Champions, maka bisa mengubah Arsenal. Sebab, Arsenal akan memiliki kesempatan untuk bermain dengan tim-tim terbaik.

Baca Juga

“Jadi, ini bisa mengubah tim. Liga Champions menempatkan Anda bersama-sama tim terbaik Eropa dan kami pasti ingin berada di sana,” tutur Arteta dilansir dari ESPN.

Dengan kondisi yang penuh dengan target dan tekanan, Arteta mendesak kapten Arsenal yakni Alexandre Lacazette untuk memastikan dirinya memberikan fokus penuh kepada klub.

Lacazette baru-baru ini mengungkapkan bahwa dia sedang dalam pembicaraan dengan sejumlah klub menjelang berakhirnya kontraknya bersama Arsenal di musim panas. 

Baca Juga

“Situasi kontraknya memungkinkan dia untuk membuat keputusan tentang masa depannya. Kami telah menyatakan dengan jelas apa niat kami, yaitu berbicara dengannya di musim panas ketika kami tahu di mana kami berada dan apa yang akan kami lakukan di masa depan bersama,” jelasnya Arteta dilansir dari DailyMail, Selasa (19/4/22).

“Untuk saat ini, kami ingin dia sepenuhnya fokus pada tugasnya, yaitu membela Arsenal dengan cara terbaik seperti yang telah dia lakukan setiap hari sejak dia bersama kami,” tambahnya.


2. Siapkan Amunisi Baru

Dua bek tengah Arsenal, Gabriel Magalhaes dan Ben White, di laga melawan Cristal Palace (Reuters/Andrew Boyers)

Terlebih, beberapa pemain andalan Arsenal mengalami cedera karena pertandingan terakhir mereka kemarin. Namun, Arsenal juga mulai nampak untuk menggaet pemain-pemain unggulan di bursa transfer.

Arsenal mulai mencari pemain unggulan di bursa transfer 2022 mendatang dengan membidik bintang Wolverhampton Wanderers, Ruben Neves.

Sebelum Arsenal, sudah ada Manchester United dan Barcelona yang menyatakan ingin merekrut pemain berusia 25 tahun asal Portugal tersebut.

Dari laporan Sky Sports, Arsenal saat ini sedang membutuhkan tambahan pemain di lini tengah. Dan Ruben Naves dianggap menjadi pilihan yang tepat untuk menggantikan posisi Granit Xhaka.

Mendatangkan gelandang baru pada bursa transfer mendatang merupakan agenda prioritas untuk Mikel Arteta. Hanya saja, persaingan dengan klub lain seperti Barcelona dan Manchester United tidak akan membuat hal ini mudah diwujudkan.

Baca Selengkapnya: Arsenal Siap Tikung Barcelona dan Manchester United Demi Gaet Bintang Wolves

ArsenalLiga ChampionsMikel ArtetaKualifikasi Liga ChampionsLiga InggrisBerita Liga InggrisBerita Liga Champions Eropa

Berita Terkini