x

Hasil Liga Champions Sevilla vs Manchester City: On Fire! Haaland Pimpin Pembantaian Los Rojiblancos

Rabu, 7 September 2022 05:05 WIB
Penulis: Izzuddin Faruqi Adi Pratama | Editor: Isman Fadil
Hasil Liga Champions 2022/2023 matchday pertama Grup G antara Sevilla vs Manchester City yang digelar pada Rabu (06/09/22) dengan skor akhir 0-4.

INDOSPORT.COM - Berikut ini adalah laporan hasil Liga Champions 2022/2023 matchday pertama Grup G antara Sevilla vs Manchester City yang digelar pada Rabu (06/09/22) dini hari WIB.

The Cityzens tanpa kesulitan memenangkan 0-4 laga tandang ke markas Los Rojiblancos dengan Erling Haaland menjadi bintang berkat sumbangan dua gol.

Baca Juga

Sejak peluit sepak mula dibunyikan, City memang sudah mendominasi Sevilla dan berulang kali melancarkan ancaman.

Akan tetapi baru pada menit ke-20 publik Ramon Sanchez Pizjuan mereka buat terdiam usai Haaland membuka rekening gol Liga Champions-nya bersama sang klub baru.

Baca Juga

Bomber asal Norwegia itu begitu dimanjakan oleh assist matang dari Kevin De Bruyne dan hanya perlu satu sentuhan dari jarak dekat baginya untuk memecahkan kebuntuan.

Sevilla punya kans untuk berada dalam posisi seimbang saat jeda namun mereka justru mensia-siakan sebuah peluang emas di menit 40.

Baca Juga

Sodoran umpan dari Thomas Delaney membuat Alejandro Gomez berada dalam posisi ideal untuk mencetak gol namun gelandang serang Argentina itu justru luput dalam usahanya.

Manchester City pundapat mempertahankan keunggulan satu gol mereka hingga saatnya masuk ke ruang ganti datang.


1. Babak Kedua

Hasil Liga Champions Sevilla vs Manchester City: On Fire! Haaland Pimpin Pembantaian Los Rojiblancos

Dengan hanya selisih yang dekat, Sevilla tampakanya berusaha untuk keluar lebih menyerang dengan memasukkan Rafa Mir dan Joan Jordan.

Hanya saja di paruh kedua justru pesta Manchester City baru saja dimulai. Di menit ke-48 Erling Haaland nyaris saja mencetak gol keduanya apabila kiper Yassine Bono tidak sigap dalam one-on-one.

Baca Juga

Angka kedua City baru bisa tercipta di menit 58 lewat kaki Phil Foden. Bintang asal Inggris tersebut memperdaya habis Nemanja Gudelj sebelum menempatkan si kulit bundar di pojok gawang.

Haaland akhirnya mendapatkan brace delapan menit setelahnya. Memanfaatkan bola rebound hasil tembakan Foden, eks Borussia Dortmund tersebut tidak membuang waktu untuk mencocornya masuk.

Baca Juga

Kans untuk Haaland mencetak hattrick harus buyar usai Pep Guardiola menginstruksikan Julian Alvarez menggantikannya untuk 20 menit terakhir.

Namun keran gol City belum tertutup hanya dengan digantikannya Haaland. Pada masa injury time Ruben Dias ikut mencatatkan namanya di papan skor usai meneruskan umpan dari Joao Cancelo.

Baca Juga

Laga kemudian diakhiri dengan skor 0-4 dan Manchester City kini bersama Borussia Dortmund berada di dua posisi teratas klasemen sementara Grup G Liga Champions 2022/2023.

Sementara itu Sevilla terpuruk kompak dengan FC Copenhagen. Kedua tim memang diprediksi hanya akan berebut satu tiket menuju fase gugur Liga Europa.


2. Susunan Pemain

Erling Haaland. (Foto: Reuters/Jason Cairnduff)

Sevilla (4-2-3-1): Yassine Bono, Jesus Navas, Jose Carmona, Tanguy Nianzou, Marcos Acuna, Nemanja Gudelj, Thomas Delaney, Papu Gomez, Ivan Rakitic, Alex Telles, Isco Alarcon

Manchester City (4-2-3-1): Ederson Moraes, Joao Cancelo, Manuel Akanji, Ruben Dias, Sergio Gomez, Rodri, Bernardo Silva, Phil Foden, Kevin De Bruyne, Jack Grealish, Erling Haaland

Manchester CityLiga ChampionsSevillaErling Braut Haaland

Berita Terkini