x

Usai 'Geprek' Thomas Muller, Julian Nagelsmann Ungkap Sadio Mane Masih Kesulitan

Kamis, 15 September 2022 05:41 WIB
Penulis: Antonius Wahyu Indrajati | Editor: Deodatus Kresna Murti Bayu Aji
Pelatih Bayern Munchen, Julian Nagelsmann, ungkapkan jika Sadio Mane butuh waktu untuk beradaptasi. (Foto: REUTERS/Matthias Rietschel)

INDOSPORT.COM – Pelatih klub Liga Jerman (Bundesliga), Bayern Munchen yakni Julian Nagelsmann mengungkapkan bahwa Sadio Mane masih mengalami kesulitan.

Seperti yang diketahui, Sadio Mane turut menjadi kunci kemenangan Bayern Munchen saat menghadapi Barcelona di Liga Champions pada Rabu (14/9/22) dini hari WIB.

Baca Juga

Sadio Mane telah memulai pertandingan sejak awal, sekaligus menempati sebelas pemain pertama pilihan Julian Nagelsmann.

Hanya saja, meski bermain sejak menit pertama. Nyatanya, Mane sama sekali tak mampu menyumbangkan satu kontribusi gol bagi klub barunya itu.

Namun, nasibnya saat melakoni laga di Liga Jerman 2022/2023 justru tidak seburuk saat bermain di Liga Champions.

Baca Juga

Pasalnya, dari enam pertandingan yang telah dilaluinya, penyerang asal Senegal itu telah mengoleksi tiga gol. Bahkan, saat di kompetisi DFL Supercup ataupun DFB Pokal, dirinya mampu mencetak masing-masing satu gol.

Dengan catatan menarik tersebut, siapa sangka jika pelatih Bayern Munchen, Julian Nagelsmann justru mengungkapkan bahwa Mane masih mengalami kesulitan.

Baca Juga

Julian Nagelsmann mengungkapkan Sadio Mane masih perlu beradaptasi, sejak kepindahannya dari Liverpool di bursa musim panas ini.

Hal tersebut disampaikan oleh Nagelsmann, setelah Bayern Munchen mengalahkan Barcelona di pertandingan hari kedua Liga Champions 2022/2023.


1. Sadio Mane Masih Perlu Adaptasi

Sadio Mane langsung cetak gol saat debut di klub Liga Jerman, Bayern Munchen. Foto: REUTERS/Andreas Gebert.

Melansir dari Liverpool Echo, mereka mengungkapkan bahwa Julian Nagelsmann telah mengakui jika Sadio Mane masih perlu banyak adaptasi lagi.

Sejak didatangkan dari The Reds dengan mengeluarkan biaya sekitar 35 juta pounds, Sadio Mane terkesan mengalami kemunduran.

Baca Juga

Alasannya karena saat memainkan 269 laga bersama Liverpool, penyerang timnas Senegal itu mampu mencetak 120 gol dan 49 assist.

Catatan tersebut begitu impresif, terlebih setelah ia gagal mencetak gol ketika Bayern Munchen mengalahkan Barcelona dengan skor 2-0.

Bahkan dengan lima gol dari 10 pertandingan bersama Bayern Munchen, masih belum cukup untuk mengklaim dirinya sudah ‘nyetel’ dengan klub barunya.

Baca Juga

Belum termasuk insiden di mana dirinya justru bertabrakan dengan Thomas Muller, ketika hendak mengambil bola. Kejadian tersebut, menambah catatan buruk bagi Sadio Mane dan langsung diganti pada menit ke-70.

Insiden tersebut tampaknya juga membuat dirinya menuai kritikan. Tapi, pelatih Bayern Munchen lantas memberikan pembelaan kepada penyerang anyarnya itu.

Baca Juga

“Dia memberikan begitu banyak catatan impresif untuk Liverpool,” kata Nagelsmann dikutip dari Liverpool Echo.

"Dia rekrutan baru. Dia hanya perlu beradaptasi. Dia telah berusaha. Saya yakin dia akan berhasil untuk kami,” tegasnya.


2. 3 Biang Keladi Kekalahan Telak Barcelona dari Munchen

Pemain FC Barcelona Robert Lewandowski terlihat sedih setelah pertandingan REUTERS-Andreas Gebert

Melihat tiga pemain yang tampil buruk dan jadi biang keladi kegagalan Blaugrana raih kemenangan dalam laga Bayern Munchen vs Barcelona di Liga Champions.

Pertandingan kedua penyisihan Grup C Liga Champions 2022-2023 antara Bayern Munchen vs Barcelona baru saja selesai tersaji di Allianz Arena pada Kamis (14/09/22) dini hari WIB.

Dalam duel tersebut, Bayern Munchen berhasil meraih kemenangan atas Barcelona dengan skor 2-0. Dua gol Die Roten dicetak oleh Lucas Hernandez dan Leroy Sane.

Kemenangan ini membuat Bayern Munchen kian kokoh bertengger di posisi pertama klasemen Grup C Liga Champions musim 2022-2023.

Total dari dua pertandingan yang telah dijalani, Bayern Munchen berhasil meraih enam poin setelah sebelumnya juga mampu menang 2-0 atas Inter Milan.

Baca selengkapnya: Bayern Munchen vs Barcelona: 3 Biang Keladi Kekalahan Telak Blaugrana di Liga Champions

Bundesliga JermanBayern MunchenSadio ManeBola InternasionalLiga JermanJulian Nagelsmann

Berita Terkini