x

Profil Moises Caicedo, Sosok yang Bakal Gantikan Peran Luka Modric di Real Madrid

Kamis, 3 November 2022 11:10 WIB
Penulis: Akwila Chris Santya Elisandri | Editor: Isman Fadil
Pemain Brighton yang dulu pernah ditaksir Manchester United, Moises Caicedo. Foto: REUTERS-Ian Walton

INDOSPORT.COM – Klub raksasa Liga Spanyol (LaLiga), Real Madrid saat ini tengah mengincar Moises Caicedo untuk menggantikan peran Luka Modric.

Real Madrid saat ini memang tengah mencari pengganti Luka Modric yang sudah memasuki usia 37 tahun pada tahun ini.

Baca Juga

Luka Modric sendiri telah hampir sepuluh tahun berseragam Real Madrid setelah bergabung dari Tottenham Hotspur pada 2012 yang lalu.

Dalam sepuluh tahunnya membela Real Madrid, Luka Modric telah menjadi sosok penting di lini tengah Los Blancos hingga saat ini.

Bersama Real Madrid, Luka Modric telah mencatatkan 452 penampilan. Modric juga turut menyumbangkan 35 gol dan 74 assist.

Baca Juga

Kini, di usianya yang tidak muda lagi, Real Madrid dikabarkan sudah mulai bergerak untuk mencari pengganti pemain asal Kroasia tersebut.

Salah satu yang menjadi target incaran Real Madrid untuk menggantikan sosok Luka Modric adalah Moises Caicedo.

Namun, Real Madrid setidaknya harus bersaing dengan dua klub raksasa Liga Inggris, Liverpool dan Chelsea jika berminat untuk memakai jasa sang pemain.

Baca Juga

Gelandang berusia 21 tahun tersebut saat ini juga masih memiliki ikatan kontrak yang menghambatnya pergi hingga tiga tahun ke depan.

Lantas, siapa sosok Moises Caicedo yang digadang-gadang akan menggantikan peran Luka Modric di Real Madrid? Berikut ulasannya.


1. Siapakah Moises Caicedo?

Moises Caicedo, pemain Independiente del Valle/Ekuador.

Nama Moises Caicedo mungkin bukan nama yang asing bagi para penggemar sepak bol terkhusus Liga Inggris.

Pemain berkebangsaan Ekuador yang lahir pada 2 November 2001 tersebut saat ini tengah membela klub Liga Inggris, Brighton & Hove Albion sejak Februari 2021 lalu.

Baca Juga

Sebelum bergabung bersama Brighton & Hove Albion, Moises Caicedo merupakan pemain klub Ekuadord, Independiente del Valle.

Bergabung bersama Brighton, Moises Caicedo tak langsung dapat bermain begitu saja. Ia harus menjalani masa peminjaman setidaknya satu tahun setelah bergabung dengan klub Liga Inggris tersebut.

Caicedo setidaknya dipinjamkan oleh Brighton selama separuh musim atau enam bulan ke klub Liga Belgia, Beerscot V.A. pada musim kompetisi 2021/22.

Baca Juga

Kala dipinjamkan ke Beerscot V.A., Moises Caicedo telah mencatatkan empat penampilan dan turut membukukan dua gol dan satu assist.

Selama enam bulan menjalani masa peminjaman, Moises Caicedo kemudian kembali ke Brighton pada Januari 2022 yang lalu.

Kini, bersama Brighton & Hove Albion, Moises Caicedo menjadi andalan lini tengah klub berjuluk The Seagulls tersebut.

Baca Juga

Di level timnas, Caicedo memulai debutnya untuk tim nasional senior Ekuador di Kualifikasi Piala Dunia 2022 dalam kekalahan atas Argentina pada Oktober 2020 lalu.

Bersama Ekuador Moises Caicedo juga akan tampil di gelaran Piala Dunia 2022 nanti yang tergabung ke dalam Grup A bersama Senegal, Qatar, dan Belanda.


2. Moises Caicedo Harapan Lini Tengah Real Madrid

Moises Caicedo, pemain Independiente del Valle/Ekuador.

Ketertarikan Real Madrid kepada Moises Caicedo akhir-akhir ini memang cukup memberi perhatian terkhusus penggemar Los Blancos.

Masih berusia 21 tahun, Caicedo diprediksi bakal menjadi investasi jangka panjang Real Madrid setelah ancaman hengkangnya Luka Modric maupun Toni Kroos.

Baca Juga

Dalam tiga tahunnya berseragam Brighton & Hove Albion, Moises Caicedo juga telah menunjukkan performa yang menjanjikan.

Bersama Brighton dirinya tealah mencatatkan 22 penampilan. Musim kompetisi 2022/23 menjadi musim dirinya tampil lebih banyak dibanding musim-musim sebelumnya.

Baca Juga

Total dirinya juga telah mencatatkan satu gol selama musim kompetisi 2022/23. Berdasarkan statistik, gelandang Ekuador tersebut juga memiliki kemampuan yang cukup baik kala melakukakan tekel hingga intersepsi.

Catatan tersebut taka ayal akan membuatnya dapat menjadi sosok yang layak untuk menggantikan peran Luka Modric di masa yang akan datang.

Baca Juga

Real Madrid sendiri setidaknya harus mau mengeluarkan uang seharga 80 juta Euro atau setara dengan Rp1,2 triliun untuk mengamankan tanda tangan sang pemain.

Real MadridLuka ModricBrighton & Hove AlbionIn Depth SportsMoises Caicedo

Berita Terkini