x

6 Negara Benua Afrika yang Paling Sering Ikut Piala Dunia, Negara Mo Salah Ada?

Rabu, 9 November 2022 16:28 WIB
Penulis: Maria Valentine | Editor:
Tangisan Mohamed Salah usai Mesir Tersingkir, Visionhaus/GettyImages

INDOSPORT.COM - Negara-negara dari benua Afrika memang kerap disebut tim hore di Piala Dunia. Namun 6 negara Afrika ini cukup sering ikut Piala Dunia lho, apakah negara Mo Salah ada?

Dalam hal sepak bola, negara-negara dari Afrika memang tidak sementereng negara Eropa dan Amerika Latin untuk kualitas pemain. 

Baca Juga

Tapi ternyata kualitas negara Afrika tidak bisa dipandang sebelah mata begitu saja. Beberapa kali mereka membuat kejutan di gelaran akbar sepak bola dunia ini. 

Sepanjang sejarah Piala Dunia sejak digelar pertama kali pada 1930 silam, tercatat sudah 13 negara dari benua Afrika yang memeriahkan kompetisi ini. 

Prestasi terbaik tim asal Benua Hitam di Piala Dunia adalah mencapai babak 8 besar. Sampai saat ini belum ada tim Afrika yang mampu mencapai babak semifinal. 

Baca Juga

Pada edisi Piala Dunia tahun 1990, Kamerun menetapkan tolak ukur maksimal dengan mencapai babak 8 besar. 

Saat itu, Roger Milla menjadi bintang timnas Kamerun dalam gelaran Piala Dunia yang terkenal dengan selebrasinya. Kamerun berhasil menang atas Argentina, Rumania, dan Kolombia sebelum akhirnya gugur.

Begitu juga dengan Senegal dan Ghana yang mencapai babak 8 besar pada edisi Piala Dunia 2002 dan 2010. 

Baca Juga

Mencapai babak 8 besar di pesta akbar sepak bola Piala Dunia merupakan prestasi terbaik wakil Afrika di Piala Dunia.

Jika membicarakan negara Afrika yang paling sering ikut Piala Dunia, terdapat enam negara yang aktif dalam keikutsertaan di ajang besar ini. Siapa saja mereka?


1. Kamerun Negara Afrika Paling Sering Piala Dunia

Penyerang Kamerun, Vincent Aboubakar merayakan golnya ke gawang Burkina Faso (06/02/22). (Foto: REUTERS/Mohamed Abd El Ghany)

1. Kamerun

Kamerun menjadi negara benua Afrika yang paling sering ikut Piala Dunia. Sepanjang sejarah, mereka sudah ikut serta sebanyak 8 kali, termasuk Piala Dunia 2022.

Bukan hanya paling sering, Kamerun juga menjadi negara Afrika pertama yang mampu mencapai perempatfinal pada edisi 1990 silam. 

Baca Juga

Namun, selain edisi 1990, Kamerun harus puas dengan hanya berakhir di fase grup Piala Dunia. 

2. Nigeria

Kamerun diikuti oleh Nigeria yang cukup sering ikut Piala Dunia, yakni sebanyak enam kali keikutsertaan. Negara ini lebih sering dari Kamerun lolos dari fase grup. 

Dari enam kali ikut, mereka berhasil melaju ke perdelapan final sebanyak tiga kali, pada edisi 1994, 1998, 2014. 

Baca Juga

Namun sangat disayangkan, Nigeria tidak ikut Piala Dunia 2022 karena tersingkir di babak kualifikasi, hanya kalah gol tandang dari Ghana. 

3. Tunisia

Jumlah keikutsertaan enam kali juga dicatat oleh Tunisia, yang juga lolos ke putaran babak grup Piala Dunia 2022. 

Namun mereka menjadi salah satu negara Afrika yang selalu mentok di fase grup, tidak pernah lolos ke fase gugur. Pada Piala Dunia 2022 nanti, Tunisia tergabung bersama dengan Prancis, Denmark dan Australia di Grup D. 

Baca Juga

4. Maroko

Negara Maroko juga sudah ikut Piala Dunia sebanyak enam kali. Pencapaian terbaik mereka adalah menembus babak 16 besar di Piala Dunia 1986 silam. 

Selain edisi 1986, Maroko selalu gugur di fase grup. Pada Piala Dunia 2022 mendatang, mereka kembali ikut dan berada di grup yang cukup berat, bersama Belgia, Kroasia dan Kanada. 


2. Ghana, Kuda Hitam di Piala Dunia 2022

Profil Timnas Ghana Piala Dunia Qatar 2022. (Foto: wikimedia.org)

5. Ghana

Lolos ke Piala Dunia 2022 Qatar menjadi kali keempat Ghana di kejuaraan akbar sepak bola dunia ini. 

Meski baru empat kali, Ghana menjadi satu-satunya negara Afrika yang mampu mencapai perempatfinal Piala Dunia selain Kamerun. 

Pada Piala Dunia 2022 mendatang, Ghana ada di Grup H bersama negara-negara kuat seperti Portugal, Korea Selatan dan Uruguay. 

Baca Juga

6. Aljazair

Sama seperti Ghana, Aljazair juga sudah mengikuti Piala Dunia sebanyak empat kali. Dalam tiga kesempatan pertama ikut Piala Dunia, mereka selalu terhenti di babak grup. 

Keikutsertaan terakhir mereka yakni Piala Dunia 2014, Aljazair berhasil menembus 16 besar untuk kali pertama. Mereka dihentikan oleh Jerman, yang akhirnya jadi juara pada tahun tersebut. 

Namun setelah 2014, mereka tidak pernah lagi ikut Piala Dunia. Untuk edisi 2022 mendatang, laju mereka untuk lolos digagalkan oleh Kamerun di putaran terakhir.

KamerunNigeriaGhanaPiala Dunia 2022Afrika

Berita Terkini