x

TC di Jogja, Playmaker Andalan Borneo FC Alami Cedera Serius

Senin, 14 November 2022 19:54 WIB
Penulis: Petrus Manus Da' Yerimon | Editor: Isman Fadil
Pelatih Borneo FC, Andre Gaspar.

INDOSPORT.COM - Gelandang serang klub Liga 1, Borneo FC, Jonathan Bustos dilaporkan mengalami cedera hamstring saat pemusatan latihan di Yogjakarta. Karenanya, dia harus menepi beberapa waktu.

Asisten pelatih Borneo FC, Miftahuddin Mukson mengabarkan hanya Bustos yang tidak bisa ikut latihan, sedangkan pemain lain dalam keadaan oke.

Seperti diketahui, Pesut Etam berlatih di Jogja sejak akhir bulan lalu dan telah jalani satu laga uji coba lawan Persis Solo yang berakhir imbang dengan skor 1-1.

Baca Juga

Sejatinya, tim asuhan Andre Gaspar juga lakukan uji coba lawan klub Liga 2, PSIM Yogyakarta pada Sabtu (12/11/22) lalu, tapi tak berjalan lancar. Laga dihentikan karena hujan deras disertai badai dan petir.

"Keselamatan pemain di atas segalanya. Makanya kami memutuskan uji coba dihentikan karena faktor alam sama sekali tak mendukung," ujar Farid Abubakar, asisten manajer Pesut Etam.

Baca Juga

Dengan tak maksimalnya uji coba kedua, tim pelatih Borneo FC belum menentukan kapan uji coba berikutnya dilaksanakan. Bisa saja laga lawan PSIM diulang atau mencari tim lain untuk latih tanding.

"Kami lihat situasi dan kondisi ke depannya bagaimana. Kalau memang lanjutan kompetisi masih agak lama, maka bisa saja uji coba lagi. Kalau menurut keinginan pelatih, memang masih ada uji coba lanjutan bagi tim," tutur Farid.

Baca Juga

1. Adaptasi Taktik Pelatih Baru

Pelatih Borneo FC, Andre Gaspar.

Uji coba dilakukan karena pelatih Borneo FC, Andre Gaspar ingin melihat perkembangan pemainnya dalam menerapkan filosofi atau skema permainan. Selain itu, pelatih asal Brasil itu juga ingin memantau kekuatan fisik pemain setelah latihan dalam dua pekan terakhir. 

“Tujuan utama uji coba adalah, melihat sampai sejauh mana pemain memahami taktik yang sudah diberikan, termasuk evaluasi setelah uji coba perdana,” jelas Miftahuddin Mukson.

Selama TC di Jogja, Borneo FC kedatangan empat pemain baru. Mereka adalah kapten Borneo FC U-18, M. Alfahrezi Buffon serta tiga pemain Timnas Indonesia U-16, Andrika Fathir Rachman, M. Kafiatur Rizky dan Tegar Islami.

Baca Juga

Keempat pemain muda itu sengaja dipanggil untuk ikut latihan bersama tim senior karena kompetisi Elite Pro Academy U-16 dan U-18 sudah berakhir. Mereka dianggap punya kualitas, tapi perlu diasah supaya lebih matang.

Jogja jadi destinasi latihan dengan alasan untuk mengusir rasa bosan pada pemain. Sebab, sejak Liga 1 2022 distop sementara, pemain hanya jalani latihan di Stadion Segiri, Samarinda.

Baca Juga

Seperti diketahui, Liga 1 2022 tengah disetop sementara setelah kejadian di Stadion Kanjuruhan, Malang. Kompetisi baru akan dilanjut akhir November ini atau paling lambat 2 Desember.

Sebelum kompetisi disetop, Borneo FC sedang berada di puncak klasemen sementara. Tim milik Nabil Husein itu kumpulkan 23 poin dari 11 pertandingan.

Baca Juga
Borneo FCLiga IndonesiaLiga 1Jonathan BustosLiga 1 2022-2023Andre Gaspar

Berita Terkini