x

Mundurnya Agnelli dan Nedved Buat Juventus Disalip AC Milan dalam Perburuan Suksesor Cuardrado

Jumat, 9 Desember 2022 02:53 WIB
Editor: Izzuddin Faruqi Adi Pratama
homas Meunier pada awalnya dianggap dekat dengan Juventus namun kini AC Milan sepertinya lebih berpeluang menggaetnya di bursa transfer.

INDOSPORT.COM - Thomas Meunier pada awalnya dianggap dekat dengan Juventus namun kini AC Milan sepertinya lebih berpeluang menggaetnya di bursa transfer.

Situasi yang masih belum di kalangan petinggi I Bianconeri membuat sang bintang Belgia kemungkinan besar bisa saja dicuri oleh I Rossoneri.

Seperti yang sudah jamak diketahui, Juventus belum lama ini mengabarkan jika mereka melakukan perombakan besar di bagian direksi.

Sejumlah petinggi penting termasuk Andrea Agnelli (presiden) dan Pavel Nedved (wakil presiden) mengundurkan diri dari posisi masing-masing.

Keputusan tersebut diambil setelah mereka diduga bersalah dalam penanganan keuangan Juventus yang melibatkan gaji pemain serta pelatih pada masa pandemi Covid-19 lalu.

Baca Juga

Tanpa manajemen yang utuh maka manuver Si Nyonya Tua di bursa transfer jelas akan terganggu. Termasuk di musim dingin 2023 mendatang dimana harusnya sejumlah pemain bisa ditarik masuk demi menggenjot kualitas tim.

Salah satu pemain incaran Juventus adalah Thomas Meunier. Ia diproyeksikan sebagai penganti bagi Juan Cudrado yang sudah uzur dan akan meninggalkan Turin pada akhir musim 2022/2023 ini.

Baca Juga

Meunier memang tidak lagi muda, 31 tahun, namun dianggap masih bisa mengisi pos bek sayap kanan Juventus untuk beberapa musim ke depan.

Ia juga punya pengalaman di level tertinggi bersama Paris Saint-Germain dan klubnya saat ini, Borussia Dortmund.

Hanya saja sekali lagi Juventus akan kesulitan membuka negosiasi yang kabarnya hanya akan memakan biaya 6 juta Euro saja karena direksi mereka yang absen membuat AC Milan dapat menyelinap kapan saja.

Baca Juga

1. MIlan Butuh Pesaing bagi Calabria

Thomas Meunier.

Layaknya Juventus yang butuh suksesor bagi Juan Cuadrado, AC Milan pun inginkan Thomas Meunier untuk bergabung demi menyaingi Davide Calabria.

Jika fit, Calabria adalah pemain yang bisa diandalkan mengingat ia juga mengemban jabatan kapten tim.

Hanya saja musim ini fullback asal Italia itu banyak dibekap cedera. AC Milan pun harus meminjam Sergino Dest pada bursa transfer musim panas lalu dari Barcelona.

Walau sudah punya dua pemain di pos bek kanan namun pelatih Stefano Pioli belum merasa cukup dan masih menginginkan Meunier.

Fichajes dan Calciomercato menyebutkan jika AC Milan bisa bergerak untuk mengamankan jasa sang pemain pada Januari 2023 mendatang.

Baca Juga

Kontrak Thomas Meunier di Borussia Dortmund akan berakhir pada Juni 2024 dan Die Borussen tidak masalah jika ia pergi lebih awal.

Manajer Edin Terzic masih punya banyak stok pemain dengan tipe serupa di Signal Iduna Park membuat mempertahankan yang bersangkutan bukan sebuah prioritas.

Baca Juga

Menarik untuk menanti apakah Juventus dan AC Milan benar-benar akan saling sikut di pasar pemain nantinya demi Meunier.

Saat ini si pemain tengah menjalani rehat pasca membela Belgia di Piala Dunia 2022 dan mungkin dalam tempo beberapa hari akan mulai menyeleksi pilihan pelabuhan baru.

Baik Juventus maupun AC Milan akan menyediakan tantangan besar bagi Thomas Meunier sehingga ia harus berhati-hati dalam memilih di bursa transfer.

Baca Juga

Sumber: Calciomercato

Bursa TransferAC MilanJuventusPavel NedvedAndrea AgnelliLiga ItaliaBerita Bursa Transfer

Berita Terkini