x

Tersingkir di Piala Dunia 2022, Ten Hag Sebut Rashford Lebih Baik dari Mbappe

Selasa, 13 Desember 2022 07:57 WIB
Editor: Yohanes Ishak
Selebrasi Marcus Rashford usai cetak gol ke gawang Timnas Wales dalam laga akhir Grup B Piala Dunia 2022 (Foto: REUTERS/Hannah Mckay).

INDOSPORT.COM – Meski tersingkir di Piala Dunia 2022, penyerang Inggris, Marcus Rashford disebut lebih baik daripada striker Prancis, Kylian Mbappe.

Pujian ini datang dari pelatih Manchester United, Erik ten Hag yang menyanjung tinggi permainan salah satu anak asuhnya di ajang empat tahunan tersebut.

Dalam urusan mencetak gol, Mbappe memang lebih baik dari Rashford di Piala Dunia 2022. Namun dari segi permainan, tampaknya pelatih asal Belanda itu memiliki pandangan sendiri.

Baca Juga

“Sejak pertama kali datang ke sini, saya langsung lihat ada potensi besar dalam dirinya. Sekarang untuk mengembankannya, saya yakin kalau Rashford mundur ke garis pertahanan, maka tidak ada yang lebih baik darinya di dunia ini,” jelas Ten Hag kepada Manchester Evening News.

“Sekarang ada tipe striker seperti Mbappe, tapi kalau Rashford ada di posisi itu, dia luar biasa dan dia juga ada peningkatan dalam penguasaan bola.”

Kylian Mbappe pemain Timnas Prancis. (Foto: REUTERS/Dylan Martinez)
Baca Juga

“Kalian lihat proses gol kedua saat Inggris melawan Wales? Itu terjadi saat dia memenangkan duel lalu Foden menyelesaikannya dengan baik. Dia melakukan pekerjaan yang sangat bagus untuk Inggris,” lanjut Ten Hag.

“Salah satu hal pertama yang saya bilang kepada dia adalah datanglah ke latihan sambil tersenyum. Kami sedang latihan keras dan semoga saja dia bisa membawa kegembiraan untuk pemain lain agar suasana bisa Bahagia dan menikmati latihan.”

“Jujur saja, Marcus adalah salah satu pemain yang setiap datang selalu tersenyum ke Carrington setiap hari. Sangat menyenangkan bisa bekerja dengannya,” sambung mantan pelatih Ajax Amsterdam tersebut.

Kini, Erik ten Hag dan Marcus Rashford tengah mempersiapkan diri agar Manchester United bisa kembali siap berkompetisi usai Piala Dunia 2022. 

Baca Juga

1. Persiapan Ketat Manchester United Usai Piala Dunia 2022

Erik ten Hag, pelatih Manchester United. Foto: REUTERS/David Klein

Saat Piala Dunia 2022 masih berada di Babak Perempatfinal Piala Dunia 2022, Erik ten Hag juga telah meminta kepada para penggawanya yang masih berpartisipasi lalu tersingkir agar bisa kembali ke Manchester United secepatnya.

Kala itu, tercatat ada 11 pemain Manchester United yang masih berperan di dalamnya.

Para pemain Manchester United yang sedang bermain di Piala Dunia 2022 adalah Lisandro Martinez dari Timnas Argentina, Luke Shaw, Harry Maguire, Marcus Rashford dari Timnas Inggris, Raphael Varane dari Timnas Prancis, Tyrell Malacia dari Timnas Belanda, Fred, Casemiro, Antony dari Timnas Brasil, Bruno Fernandes dan Diogo Dalot dari Timnas Portugal.

Baca Juga

Keenam negara tersebut menjadi bagian dari Babak Perempatfinal Piala Dunia 2022 yang akan saling sikut demi lolos ke babak selanjutnya.

Kini, Piala Dunia 2022 telah memasuki Semifinal yang menempatkan Argentina, Kroasia, Prancis, dan Maroko.

Artinya, tinggal dua pemain Manchester United yan bermain di Piala Dunia 2022, yakni Lisandro Martinez dan Raphael Varane dari Timnas Prancis.

Sementara sisanya sudah tersingkir dan diharapkan Ten Hag bisa langsung kembali ke Camp pelatihan Manchester United di Carrington untuk persiapan lanjutan kompetisi yang langsung berlangsung dalam sepekan usai Final Piala Dunia 2022 digelar pada Minggu, 18 Desember mendatang.

“Kami sudah punya rencana dan kami sudah menyiapkan rencananya dengan baik, sehingga nantinya para pemain tidak akan ada yang bingung dengan program yang telah kami buat,” ujar Erik ten Hag kala itu kepada MUTV.

“Kami mau mengingatkan para pemain, kalau kalian sudah tersingkir di Piala Dunia 2022, kalian harus kembali ke klub karena liga bakal segera dilanjutkan,” tambah Erik ten Hag.

Erik ten Hag berharap agar para pemainnya tidak mengambil waktu libur agar bisa siap melanjutkan kompetisi domestik Inggris yang jedanya hanya satu pekan setelah Piala Dunia 2022 selesai digelar.

Baca Juga

“Mereka harus siap itu dan saya yakin, para pemain sudah terbiasa. Para pemain kami adalah pemenang dan mereka sekarang sedang berjuang di Piala Dunia, semoga saja saya doakan salah satunya ada yang juara,” lanjut pelatih berusia 52 tahun tersebut.

“Dan buat mereka yang sudah tersingkir, mereka harus menerima kenyataan itu. Mau itu mendapatkan kesuksesan atau kekalahan mereka harus bisa menerimanya, menghadapinya, dan mereka juga harus siap menghadapi tantangan lain di depan,” lanjut Erik ten Hag.

Final Piala Dunia 2022 bakal selesai digelar pada hari Minggu (18/12/22) pukul 22:00 WIB di Stadion Lusail dan sekitar tiga hari setelahnya, Manchester United bakal bermain di Piala Liga Inggris melawan Burnley, lalu pekan berikutnya kembali bermain di Liga Inggris melawan Nottingham Forest.

Baca Juga
Manchester UnitedInggrisPrancisPiala DuniaPiala Dunia 2022Marcus RashfordKylian MbappeErik ten HagUpdate Piala Dunia 2022

Berita Terkini