x

Kalah Telak Atas Liverpool, 6 Bintang Manchester United Ini Bakal Dilego di Bursa Transfer 2023

Selasa, 7 Maret 2023 17:26 WIB
Penulis: Miftahul Huda | Editor: Isman Fadil
Pemain Manchester United, Scott McTominay saat berduel dengan pemain Arsenal di Liga Inggris.

INDOSPORT.COM - Masa depan 6 bintang Manchester United ini dilaporkan akan dipertaruhkan di bursa transfer musim panas 2023 mendatang. Hal ini menyusul kekalahan telak atas Liverpool.

Manchester United kalah 0-7 atas Liverpool di laga pekan ke-26 Liga Inggris 2022/2023 di Stadion Anfield pada Minggu (5/3/23) malam WIB.

Tiga pemain Liverpool mencetak brace. Mereka adalah Mohamed Salah, Cody Gakpo dan Darwin Nunez. Dan Satu gol lagi dicetak oleh Roberto Firmino.

Meski demikian, hasil tersebut belum mampu mengubah posisi Manchester United di peringkat tiga klasemen Liga Inggris 2022/2023, dengan raihan 49 poin.

Sedangkan Liverpool merangsek ke posisi ke-5 klasemen sementara dengan torehan 42 angka dari 25 laga.

Baca Juga

Sebagai informasi, hasil tersebut menjadi kekalahan terbesar yang pernah ditelan oleh Manchester United sepanjang sejarah mereka, menyalip kekalahan 6-0 di tangan Ipswich dan Leicester padan 1980 dan 1961.

Lebih lanjut, hal itu juga berdampak pada masa depan sejumlah pemain bintang Setan Merah. Banyak pihak menilai bahwa pemain-pemain ini diprediksi akan dilego pada bursa transfer 2023.

Baca Juga

Sedikitnya ada 6 bintang Man United yang bakal hengkang dari Old Trafford, mengingat performanya belum mampu menjawab tuntutan Erik ten Hag. Siapa saja?

Yang pertama adalah Fred, ia sempat menjadi starter di bulan Februari. Namun, pemain asal Brasil tersebut diperkirakan segera hengkang, dilansir dari Sportskeeda, Selasa (7/3/23).

Selain itu ada nama Scott McTominay yang menjadi bulan-bulanan fans. Pasalnya, kualitasnya di lapangan hanya membuat pendukung Manchester United frustasi.

Baca Juga

1. Man United Obral Pemain

Harry Maguire, pemain Manchester United. Foto: REUTERS/Peter Powell

Kemudian, ada sosok Harry Maguire. Pemain asal Inggris ini memang sudah santer dilaporkan bakal meninggalkan MU sejak Januari 2023 kemarin.

Maguire sempat menjadi bek termahal di dunia saat diboyong Man United dengan nilai Rp1,5 triliun pad 2019 lalu.

Selain itu, Anthony Martial juga diprediksi hengkang pada bursa transfer mendatang. Kehadirannya di Old Trafford dinilai belum mampu menggantikan kekosongan yang ditinggalkan Cristiano Ronaldo.

Donny van de Beek menurut laporan Sportskeeda, juga bakal meninggalkan Man United, penampilan yang buruk di awal musim menjadi salah satu faktornya.

Namun gelandang asal Belanda tersebut masih diberi kesempatan oleh Erik ten Hag. Saat ini Van de Beek mengalami cedera lutut panjang dan bakal absen hingga akhir musim.

Baca Juga

Selanjut, nama Aaron Wan-Bissaka juga masuk dalam radar bahaya. Kendati demikian, jika ia hengkang otomatis Man United harus segera mencari penggantinya.

Salah satu alternatif yang dipersiapkan Man United untuk mengisi potensi kekosongan bek kanan adalah Jeremi Frimpong dari Bayer Leverkusen.

Baca Juga

Nama lain yang digadang-gadang akan pergi adalah Anthony Elangga, rumor yang beredar sang pemain terlibat konflik kecil dengan manajer Setan Merah, Erik ten Hag.

Sedangkan masa depan Phil Jones masih menjadi tanda tanya besar, mengingat ia tak mendapat jatah bermain kompetitif dari Erik ten Hag.

Di sisi lain, Erik ten Hag mengaku kekalahan atas Liverpool kemarin disebabkan atas kelalaian taktik pertahanan yang sejak awal tidak efektif.

Baca Juga

Sumber: Sportskeeda

Bursa TransferManchester UnitedLiverpoolLiga InggrisBerita Bursa TransferErik ten Hag

Berita Terkini