Tampil Kece Saat Bersepeda, Wulan Guritno Gowes 30 Km di Pangandaran

Minggu, 30 Agustus 2020 21:01 WIB
Penulis: Katarina Erlita Cadrasari | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
 Copyright:

INDOSPORT.COM - Aktris cantik, Wulan Guritno baru saja menjajal tantangan baru dengan melakukan olahraga bersepeda sejauh 30 kilometer.

Olahraga bersepeda memang sedang jadi primadona di kalangan masyarakat. Selain ramah lingkungan, olahraga ini menawarkan segudang manfaat bagi tubuh.

Wulan Guritno pun tertarik untuk menjajalnya. Kali ini Wulan bersepeda sambil menikmati pemandangan alam di Pangandaran, Jawa Barat.

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Sri Wulandari Guritno 🇮🇩🇬🇧 (@wulanguritno) on

Hal itu diketahui dari postingan Instagram aktris keturuna Inggris tersebut yang diunggah pada, Sabtu (29/08/20). Dalam postingan tersebut, Wulan Guritno tampak berpose di atas sepeda warna hitam miliknya.

Hamparan sawah dan pepohonan membentang di belakang tubuh Wulan. Ibu tiga anak itu tampil kece dengan memadukan kaos lengan panjang warna pink dengan legging hitam dan sneakers putih.

Tak lupa Wulan Guritno juga menggunakan helm serta kacamata agar semakin nyaman saat bersepeda. "gowes 30km di sepanjang pantai Pangandaran sampai green canyon. L.O.V.E," tulis Wulan.

Setelah bersepeda sejauh 30 kilometer, Wulan Guritno melanjutkan aktivitasnya dengan melakukan body rafting. Semua kegiatan itu bermanfaat untuk menjaga kebugaran tubuh Wulan.