Atlet 17 Tahun Raih Emas di DJ Table Tennis Invitation U-20

Kamis, 8 April 2021 18:45 WIB
Penulis: Zainal Hasan | Editor: Herry Ibrahim
© Official PTM
Rofiana Nurul Sabilla, berhasil meraih satu emas  di kejuaran DJ Table Tennis Invitation U-20 khusus putri. Copyright: © Official PTM
Rofiana Nurul Sabilla, berhasil meraih satu emas di kejuaran DJ Table Tennis Invitation U-20 khusus putri.

INDOSPORT.COM - Persatuan Tenis Meja (PTM) Morning Whistle sukses mencatat prestasi di kejuaran DJ Table Tennis Invitation U-20 khusus putri yang berlangsung di Hartono Trade Center, 5 - 6 April 2021. PTM Morning Whistle berhasil meraih satu emas yang dipersembahkan oleh atlet andalannya, Rofiana Nurul Sabilla.

Perjalanan atlet berusia 17 tahun tersebut bisa dikatakan cukup memuaskan, dimana ia tampak dominan mulai dari babak penyisihan hingga mencapai final. Di babak penyisihan, Sabilla mengalahkan Aisya Dwi Azahra asal Kabupaten Magetan dengan skor 3-0, serta Wafa zakia dari PTM Arwarna Jakarta juga dengan skor 3-0.

Kemudian di babak 16 besar, Sabilla menaklukkan Kesya Dwilia Presella dari PTM AIF Jakarta dengan skor 3-2. Lalu di babak 8 besar, Sabilla kembali mendapat perlawanan ketat yakni dari Sopi Fitria (PTM NHI Bandung) dan skor berakhir 3-2. Di semfinal, Sabilla menumbangkan Putri Wulandari dari PTM Sukun Kudus 4-1 dan di final menekuk lutut Tyas Syahrani dengan skor 4-1.

“Pastinya Saya sangat senang dan bahagia bisa menjadi juara di kejuaraan ini. Lawan - lawan yang saya hadapi juga berimbang semuanya dan mereka hebat - hebat. Tapi Saya coba terus konsentrasi di setiap pertandingan agar tidak melakukan kesalahan. Kedepannya Saya berharap bisa lebih baik lagi dan dapat mengharumkan nama Indonesia,” ucap Sabilla.