x

Drawing Indonesia Open 2022: Fajar/Rian Jumpa Malaysia, Ganda Putri Langsung Uji Nyali

Rabu, 25 Mei 2022 23:17 WIB
Penulis: Miranti | Editor: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya
Berikut hasil drawing Indonesia Open 2022. Ada laga Fajar Alfian/Rian Ardianto jumpa Malaysia, hingga ganda putri Apriyani Rahayu/Siti Fadia langsung uji nyali.

INDOSPORT.COM – Berikut hasil drawing Indonesia Open 2022. Ada laga Fajar Alfian/Rian Ardianto jumpa Malaysia, hingga ganda putri Apriyani Rahayu/Siti Fadia langsung uji nyali.

Diketahui, sebentar lagi bakal dihelat turnamen bulutangkis super 1000 bertajuk East Ventures Indonesia Open 2022 yang berlangsung pada 14-19 Juni 2022 di Istora Senayan, Jakarta.

Baca Juga

Turnamen ini menyediakan hadiah total mencapai 1,2 juta dolar AS (sekitar Rp17,6 miliar), dan akan diikuti oleh para pebulutangkis top dunia.

Beberapa pemain top yang akan datang di antaranya adalah Viktor Axelsen, Anders Antonsen, Lee Yang/Wang Chi Lin, Lakshya Sen, Carolina Marin, An Se-young, Ratchanok Intanon, dan lain-lain.

Sedangkan sebagai tuan rumah, Indonesia mengirimkan 20 pebulutangkis dengan ranking terbaik demi membidik gelar juara di kandang sendiri.

Baca Juga

Pemain-pemain tuan rumah yang akan tampil di Indonesia Masters 2022 di antaranya  Jonatan Christie, Anthony Sinisuka Ginting, Fajar Alfian/Rian Ardianto, hingga Apriyani Rahayu/Siti Fadia.

Spesialnya, usai sempat terselenggara tanpa penonton pada edisi tahun lalu, kini pada Indonesia Open  2022 akan dihadiri oleh penonton.

Pada hari ini, Rabu (25/5/22), Federasi Bulutangkis Dunia (BWF) telah merilis hasil drawing Indonesia Open 2022 melalui laman Tournament Software.

Baca Juga

Dimulai dari sektor ganda putra. Sebagai salah satu sektor andalan,  ganda putra Indonesia memiliki drawing bertabur perang saudara. Ada pula yang langsung mencekam di babak pertama.

Seperti yang dialami oleh Fajar Alfian/Rian Ardianto.  Fajar Alfian yang baru dilanda cedera punggung di final Thailand Open 2022 (17-22 Mei), akan langsung bersua Goh Sze Fei/Nur Izzuddin.


1. Ganda Putri Langsung Uji Nyali

Apriyani Rahayu/Siti Fadia langsung ditantang ganda putri ranking 5 dunia, Mayu Matsumoto/Wakana Nagahara, di babak pertama Indonesia Open 2022.

Secara statistik, ajang Indonesia Open 2022 menjadi perjumpaan keenam bagi Fajar Alfian/Rian Ardianto dan Goh Sze Fei/Nur Izzuddin.

Fajar Alfian/Rian Ardianto masih unggul 4 kemenangan atas pebulutangkis Malaysia itu. Termasuk di Swiss Open 2022 yang menjadi pertemuan terakhir mereka.

Baca Juga

Meski unggul head to head, namun bisa dibilang ini adalah drawing yang cukup mencekam bagi Fajar Alfian/Rian Ardianto. Selain Fajar yang baru dilanda cedera, ganda Malaysia itu juga baru juara German Open 2022.

Selain Fajar Alfian/Rian Ardianto, hasil drawing Indonesia Open 2022 lainnya akan mempertemukan  Pramudya /Yeremia melawan Ben Lane/Sean Vendy.

Laga ini menjadi laga krusial bagi kedua pebulutangkis. Terlebih bagi Pramudya /Yeremia pasca menjuarai Badminton Asia Championship 2022.

Baca Juga

Hasil drawing Indonesia Open 2022 juga langsung seru di sektor ganda putri. Dua wakil Merah Putih, Apriyani Rahayu/Siti Fadia dan Febby Valencia/Ribka Sugiarto langsung jumpa ratu ganda putri.

Peraih medali emas bulutangkis SEA Games 2021, Apriyani Rahayu/Siti Fadia langsung ditantang ganda putri ranking 5 dunia asal Jepang, Mayu Matsumoto/Wakana Nagahara.

Sedangkan Febby Valencia/Ribka Sugiarto juga akan ditantang ganda putri ranking 2 dunia asal Korea Selatan, Lee So-hee/Shin Seung-chan.

Baca Juga

Tentu saja Indonesia Open 2022 merupakan perjumpaan pertama bagi kedua pasangan. Sekaligus menjadi uji nyali bagi Apriyani Rahayu/Siti Fadia dan Febby Valencia/Ribka Sugiarto dalam debut mereka di BWF World Tour.

Pada sektor tunggal putra di hasil drawing Indonesia Open 2022, Gregoria Mariska akan kembali jumpa Phittayaporn Chaiwan di putaran pertama.

Serta ada duel ganda baru yang menarik, antara Hafiz Faizal/Serena Kani vs Soong Joo Ven/Goh Liu Ying. Hasil drawing lengkap Indonesia Masters 2022, terlampir di halaman kedua.


2. Hasil Lengkap Drawing Indonesia Open 2022

Hasil drawing pemain Indonesia di babak 32 besar Indonesia Open 2022.

Dilansir dari laman Federasi Bulutangkis Dunia (BWF), berikut hasil drawing Indonesia Open 2022 bagi wakil Indonesia di babak 32 besar.

Tunggal Putra:

Tunggal Putri:

Ganda Putra:

Ganda Putri:

Ganda Campuran:

PBSIFajar Alfian/Muhammad Rian ArdiantoIndonesia OpenBulutangkisBerita BulutangkisApriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti

Berita Terkini