x

Para Pebulutangkis Dunia yang Gantung Raket Pada 2022, Banyak Alasan tak Disangka

Minggu, 25 Desember 2022 12:52 WIB
Penulis: Miranti | Editor: Isman Fadil
Deretan pebulutangkis ada masanya untuk pensiun dengan alasan beragam pada tahun 2022, mulai karena penyakit, cedera, tak berkembang, hingga usia.

INDOSPORT.COM –  Deretan pebulutangkis ada masanya untuk pensiun dengan alasan beragam pada tahun 2022, mulai karena penyakit, cedera, tak berkembang, hingga usia.

Mereka di antaranya adalah Greysia Polii (Indonesia), Li Yinhui (China), Toby Penty (Inggris), dan Mathias Bay-Smidt (Inggris).

Mari merangkai kisah mereka satu per satu dimulai dari peraih medali emas ganda putri di Olimpiade Tokyo 2020, Greysia Polii.

1. Greysia Polii (Indonesia)

Ganda putri legendaris Indonesia, Greysia Polii, resmi mengumumkan pensiun dari bulutangkis pada Jumat (03/06/22) di Istora Gelora Bung Karno Jakarta yang dihujani air mata haru dan bahagia.

Keputusan Greys – sapaan akrab Greysia Polii, mengakhiri 19 tahun kariernya di dunia tepok bulu ini bukan lantaran performanya yang menurun.

Baca Juga

Malahan bisa dibilang Greysia Polli jelang pensiunnya masih sangat kompetitif hingga puncaknya meraih emas Olimpiade Tokyo 2020 bersama Apriyani Rahayu.

Namun karena usianya yang sudah 34 tahun dan alasan keluarga, membuat Greysia Polii terpaksa meninggalkan dunia bulutangkis yang teramat dicintainya.

Baca Juga

Tak pelak dalam pensiunnya, dia mendapatkan acara perpisahan spesial yang dihadiri orang-orang tercinta di hidup Greysia Polii.

Bahkan Greysia Polii bermain di laga eksebisi dengan para pebulutangkis seperti Sapsiree Taerattanachai, Shin Seung-chan, Lee Yang/Wang Chi-lin, Hendra Setiawan, Apriyani Rahayu, dll.

Meski sudah pensiun, Greysia Polii masih aktif berkontribusi sebagai ketua Komisi Atlet BWFperiode terbaru. Saat ini dia bahkan rajin menyapa para penggemarnya di media sosial.

Baca Juga

1. Atlet Bulutangkis China Pensiun Dini

Atlet Bulutangkis China rival Greysia Polii, yakni Li Yinhui putuskan pensiun dini pada 2022.

2. Li Yinhui (China)

Selain Greysia Polii, atlet badminton berikutnya yang memutuskan pensiun pada 2022 adalah ganda putri China, Li Yinhui.

Diketahui bahwa Li Yinhui memutuskan pensiun dini pada usia 24 tahun usai didiagnosis mengalami kelainan jantung yang disebut Bradycardia.

Jantung istirahat Li Yinhui hanya berdenyut sebanyak 37 kali dalam semenit (bpm), jauh di bawah angka normal yang berkisar 60-100 kali per menit, dan seharusnya bagi atlet adalah 40-60 per menit.

Usai keputusan beratnya untuk gantung raket dari bulutangkis, Li Yinhui akan fokus pada pengobatan kesehatan dalam jangka panjang.

Usai pensiun diketahui bahwa rival Greysia Polii/Apriyani Rahayu tersebut mendirikan akademi bulutangkis pada awal 2022 dengan sponsor utama apparel ‘Victor.’

Baca Juga

“Pada 27 Juli waktu Beijing, Li Yinhui mengatakan akan menghadiri sebuah acara bahwa dia akan comeback dan mempersiapkan diri di pertandingan nasional bulutangkis berikutnya,” tulis Aiyuke.

3. Toby Penty (Inggris)

Pebulutangkis tunggal putra nomor satu Inggris, Toby Penty resmi memutuskan pensiun sebagai pebulutangkis profesional.

Baca Juga

Kabar pensiun tersebut sebagaimana diumumkan langsung oleh Toby Penty di akun media sosial pribadinya pada Rabu (07/09/22) dini hari WIB.

Dalam cuitannya di Twitter, Toby memutuskan pensiun setelah tampil maksimal hingga menembus babak perempat final Commonwealth Games 2022.

Selain itu, Toby Penty pensiun lantaran sudah sejak 2018 lalu masih terus berjuang untuk menyembuhkan penyakit autoimun Alopecia.

Baca Juga

2. Atlet Kesayangan Denmark Pensiun Karena Cedera

Atlet kesayangan Denmark, Mathias Bay-Smidt, putuskan pensiun pada 2022 karena cedera.

4. Mathias Bay-Smidt (Denmark)

Lahir di Aarhus Denmark pada 19 Maret 1996, Mathias Bay-Smidt yang bercerai dari Rikke Soby dan berganti partner dengan Sara Tygesen pada awal 2022, terpaksa pensiun karena alasan miris.

Tak lain karena atlet spesialis ganda berusia 26 tahun itu merasa bahwa penampilannya sudah tidak berkembang karena cedera pinggul yang dideritanya dalam dua tahun terakhir.

Hal itu diungkapkan oleh Mathias Bay-Smidt dalam unggahan instagramnya yang mengejutkan pada sekitar Agustus 2022 lalu.

“Ini sungguh sangat sulit. Setelah hampir seluruh hidup mengejar impian bulutangkis, saya memutuskan untuk mundur,” tulis Mathias Bay-Smidt.

“Pinggul saya masih banyak bermasalah dan usai 2 tahun rehabilitasi, saya tidak lagi percaya bahwa itu akan kembali normal,” lanjutnya.

Baca Juga

“Terima kasih kepada semua orang yang telah terlibat dalam perjalanan karier saya dengan cara apapun,” tulis Mathias Bay-Smidt.

“Semuanya adalah berkah dan saya bersyukur untuk semuanya, meskipun saya harus kecewa karena tubuh saya tidak bisa berbuat banyak,” pungkas pebulutangkis Denmark itu.

Baca Juga

Perpisahan Mathias Bay Smidt dirayakan cukup haru di tim nasional bulutangkis Denmark pada Selasa (16/08/22) waktu setempat. Apalagi pelatih tercinta, Jakob Hoi, juga memutuskan mundur.

Pelatih ganda putra Denmark itu memutuskan mundur dari jabatan yang dia miliki sejak 2017 lalu. Melansir instagram Badminton Denmark, suasana perpisahan berlangsung haru.

Demikian deretan atlet bulutangkis dunia yang memutuskan pensiun pada 2022, dari Greysia Polii (Indonesia), Li Yinhui (China), Toby Penty (Inggris), dan Mathias Bay-Smitdh (Denmark).

Baca Juga
Greysia PoliiBulutangkisBerita BulutangkisDu Yue/Li YinhuiToby Penty

Berita Terkini