Ligue 1 Prancis

Disebut Balotelli Pelatih Buruk, Rodgers: Ya, Saya Pelatih Buruk!

Jumat, 18 November 2016 10:18 WIB
Editor: Yohanes Ishak
 Copyright:

Sejatinya, penyerang berkebangsaan Italia ini merasa nyaman berada di bawah asuhan dari pelatih asal Irlandia Utara tersebut.

Hanya saja, Balotelli menyebut jika Rodgers merupakan pelatih yang buruk, karena tidak mampu membangun relasi yang baik dengan para pemainnya.

Ucapan dari pemain berusia 26 tahun itu rupanya sudah didengar oleh Rodgers. Pria yang kini menukangi klub asal Skotlandia, Glasgow Celtic itu membenarkan, jika dirinya merupakan pelatih yang buruk.

“Mungkin dia benar, saya tidak bisa memiliki hubungan yang baik dengan Mario. Dia merupakan salah satu pemain yang datang terlambat di jendela transfer, itu juga sebuah perjudian yang diambil oleh klub,” jelas Rodgers kepada TalkSport.


Brendan Rodgers (kiri) dan Mario Balotelli saat masih sama-sama berada di Liverpool pada musim 2014/15 lalu.

“Saat ini, saya hanya berharap, ini akan menjadi kesempatan terakhirnya untuk dapat berkembang lebih baik lagi di Prancis. Dia punya bakat yang besar dan dia bisa mengembangkannya, dia tahu itu,” tambah Rodgers.

Ya, kala itu Brendan Rodgers masih melatih Liverpool dari tahun 2012 hingga 2015 lalu. Sementara Mario Balotelli didatangkan menjelang penutupan jendela transfer musim panas di akhir Agustus 2015.

Didatangkan dari AC Milan, karena sempat memiliki performa yang mengesankan. Namun pada kenyataannya, Mario Balotelli tampil melempem.

Tidak heran ia dipinjamkan kembali ke AC Milan pada musim 2015/16 kemarin dan pada akhirnya dilepas oleh pelatih anyar The Reds, Jurgen Klopp ke klub asal Ligue 1 Prancis, OGC Nice. Di sinilah, Balotelli tampil trengginas kembali dengan 6 gol dalam 6 pertandingan yang ia mainkan.

141