On This Day: Ulang Tahun Gelandang Bertahan AC Milan dan Liverpool

Senin, 9 Januari 2017 13:45 WIB
Editor: Arum Kusuma Dewi
© Tullio M. Puglia/Jean Catuffe/Getty Images
Gennaro Gattuso dan Lucas Leiva Copyright: © Tullio M. Puglia/Jean Catuffe/Getty Images
Gennaro Gattuso dan Lucas Leiva

Mantan pesepakbola AC Milan, Gennaro Gattuso tepat berusia 38 tahun pada hari ini. Dalam karier sepakbolanya, Gattuso melakukan debut di tim senior Perugia pada 1995. Ia kemudian mencicipi bermain di klub Skotlandia, Rangers, dan Salernitana, masing-masing hanya selama satu tahun.

Gattuso kemudian menemukan klub yang betah dibelanya selama 13 tahun, AC Milan. Ia lantas berhenti merumput di klub asal Swiss, Sion pada 2013. Mantan gelandang bertahan ini pun melanjutkan karier sebagai manajer di beberapa tim, seperti Palermo dan Pisa.

Mantan pesepakbola kelahiran Corigliano Calabro ini kerap menjadi pemberitaan utama karena kelakuan kontroversialnya. Pada laga Liga Champions 2003 lalu, Gattuso menampar Zlatan Ibrahimovic, yang saat itu masih membela Ajax. Ia juga pernah berkelahi dengan salah satu staf pelatih Tottenham Hotspur, Joe Jordan.


Gennaro Gattuso dikenal agresif selama di lapangan.

Sementara, gelandang kelahiran Brasil, Lucas Leiva menginjak usia 30 tahun pada hari ini. Leiva merupakan penggawa Liverpool yang saat ini paling lama membela The Reds.

Namun kontrak Leiva di Anfield akan berakhir Juni mendatang. Liverpool pun menawarkan Leiva kepada Inter Milan dengan kontrak permanen. Sayang, kata sepakat belum terucap karena Nerrazzuri hanya ingin meminjam Leiva.


Lucas Leiva telah turun membela The Reds 15 kali musim ini.

Selamat ulang tahun, Gattuso dan Leiva!