Serie A Italia

(CUPLIKAN GOL) Milan 4-0 Palermo: Rossoneri Perkasa

Minggu, 9 April 2017 21:53 WIB
Editor: Tengku Sufiyanto
 Copyright:

AC Milan berhasil mengalahkan Palermo dengan skor 4-0 dalam laga lanjutan pekan ke-31 Serie A Italia musim 2016/17 di San Siro, Minggu (09/04/17). Hasil tersebut membuat Milan menduduki posisi keenam klasemen sementara Serie A Italia musim ini dengan raihan 57 poin.

Babak Pertama

Dalam pertandingan tersebut, Milan mendominasi jalannya laga sejak menit awal babak pertama. Berkali-kali anak-anak asuhan Vincenzo Montella menggempur pertahanan Palermo.

Hasilnya, Milan mampu unggul melalui aksi Suso pada menit keenam. Milan unggul 1-0 atas Palermo. Selanjutnya, Milan tidak mengendurkan serangan.

Rossoneri berhasil menambah kedudukan melalui Mario Pasalic pada menit ke-19. Milan menjauh atas Palermo dengan skor 2-0.

Tak sampai di situ, Milan kembali menggandakan kedudukan melalui Carlos Bacca pada menit ke-37. Rossoneri semakin di atas angin dengan keunggulan 3-0 atas Palermo, yang sekaligus bertahan hingga turun minum.

Babak Kedua

Di babak kedua, Milan tidak mengendurkan serangan. Gerard Deulofeu dkk tetap mendominasi jalannya laga.

Palermo hanya mengandalkan serangan balik. Anak-anak asuhan Diego Lopez belum mampu membongkar kedisiplinan pertahanan Milan.

Justru Milan yang mampu menambah keunggulan melalui Gerard Deulofeu pada menit ke-70. Milan unggul 4-0 atas Palermo. 

Selanjutnya, kedua tim tidak dapat mencetak gol di sisa waktu pertandingan yang ada. Milan pun mengunci kemenangan dengan skor telak 4-0 atas Palermo.

Hasil tersebut membuat Milan menduduki posisi keenam klasemen sementara Serie A Italia musim ini dengan raihan 57 poin. Sementara Palermo makin ternggelam di zona degradasi pada peringkat ke-19 dengan nilai 15 poin.

Susunan pemain AC Milan vs Palermo:

AC Milan (4-3-3): Gianluigi Donnarumma; Davide Calabria, Cristian Zapata, Alessio Romagnoli, Mattia De Sciglio; Juraj Kucka, Jose Sosa/Manuel Locatelli (59'), Mario Pasalic; Suso/Luca Antonelli (72'), Carlos Bacca, Gerard Deulofeu/Gianluca Lapadula (75').

Cadangan: Gianluca Lapadula, Keisuke Honda, Lucas Ocampos, Matias Fernandez, Gustavo Gomez, Andrea Poli, Leonel Vangioni, Gabriel Paletta, Marco Storari, Luca Antonelli, Alessandro Plizzari, Manuel Locatelli.

Pelatih: Vincenzo Montella

Palermo (3-5-1-1): Andrea Fulignati; Sinisa Andjelkovic/Thiago Cionek (72'), Giancarlo Gonzalez, Edoardo Goldaniga/Aleksandar Trajkovski (67'); Giuseppe Pezzella, Ivailo Chochev, Mato Jajalo, Bruno Henrique/Roland Sallai (54'), Andrea Rispoli; Alessandro Diamanti, Ilija Nestorovski.

Cadangan: Josip Posavec, Roberto Vitiello, Aleksandar Trajkovski, Thiago Cionek, Haitam Aleesami, Roland Sallai, Norbert Balogh, Toni Sunjic, Leonardo Marson, Gennaro Ruggiero, Michel Morganella, Simone Lo Faso.

Pelatih: Diego Lopez

302