x

Kangkangi Man United, Arsenal Makin Terdepan Gaet ‘The Next Aubameyang’ dari Napoli

Sabtu, 16 April 2022 19:52 WIB
Penulis: Ade Gusti | Editor: Isman Fadil
Arsenal semakin terdepan mendapatkan pengganti Pierre-Emerick Aubameyang dari Napoli yang juga tengah diincar Manchester United pada bursa transfer musim panas.

INDOSPORT.COM – Arsenal semakin terdepan mendapatkan pengganti Pierre-Emerick Aubameyang dari Napoli yang juga tengah diincar Manchester United pada bursa transfer musim panas.

Seperti yang diketahui, Arsenal dan Manchester United sedang menjelajahi pasar transfer untuk memperkuat barisan penyerang mereka di akhir musim.

Baca Juga

Di antara beberapa nama pemain yang terkait, Victor Osimhen dinilai sebagai target yang potensial bagi kedua kesebelasan asal Inggris tersebut.

Arsenal, misalnya, telah mengintai Osimhen secara intensif baru-baru ini. The Gunners sangat membutuhkan striker baru setelah kehilangan Pierre-Emerick Aubameyang yang cabut ke Barcelona Januari lalu.

Pada saat yang sama, Alexandre Lacazette dan Eddie Nketiah akan habis kontrak dan kemungkinan besar akan meninggalkan Arsenal pada penutupan musim ini.

Baca Juga

Di sisi lain Manchester United juga tengah pusing tujuh keliling, karena tiga striker andalan mereka, Cristiano Ronaldo, Edinson Cavani, dan Marcus Rashford, kemungkinan juga akan angkat kaki dari Old Trafforfd.

Maka dari itu, datangnya Oshimen diharapkan menjadi solusi bagi lini depan Setan Merah untuk menantang musim depan di bawha asuhan pelatih baru Erik ten Hag.

Dilansir dari The Sun, Manchester United harus siap-siap gigit jari karena Arsenal saat ini menjadi klub terdepan yang bisa mendatangkan Osimhen ke Emirates Stadium.

Baca Juga

Menurut Gazzetta Dello Sport, Arsenal telah menjadikan bomber berusia 23 tahun tersebut sebagai target utama yang akan ditandangangi pada bursa transfer musim panas nanti

The Gunners telah mempertimbangkan dengan serius rencana mereka merekrut mantan pemain Lille. Bahkan Direktur teknis Edu pun siap turun gunung untuk membicarakan kesepakatan ini.


1. Arsenal Terdepan Dapatkan Osimhen

Selebrasi gol Victor Osimhen di laga Napoli vs Cagliari.

Meski demikian, Arsenal tidak akan mendapatkan Osimhen mudah. Pasalnya, sang pemain sendiri sudah dibanderol dengan biaya tinggi oleh klubnya Napoli.

Setelah mengontrak Osimhen dari LOSC Lille pada tahun 2020 dengan biaya rekor sebesar 75 juta euro, Napoli ingin balik modal sekaligus untung besar dari penjualan sang pemain.

Baca Juga

Sebelumnya, tim besutan Luciano Spalletti telah terlebih dulu menolak tawaran 100 juta euro dari klub kaya Inggris, Newcastle United, pada jendela transfer musim dingin lalu.

I Partenopei tetap kukuh hanya akan melepas Osimhen dengan biaya sekitar 120 juta euro atau setara dengan Rp1,86 triliun.

Apabila Arsenal benar-benar serius dan sanggup membayar mahar tersebut, striker Timnas Nigeria itu bakal menjadi salah satu pemain termahal sepanjang masa di Inggris.

Baca Juga


Victor Osimhen digadang-gadang sebagai salah satu penyerang muda paling berbakat di Eropa. Pemain berusia 23 tahun itu telah mencetak 25 gol dalam 55 penampilan untuk Napoli di Serie A Liga Italia.

Di musim 2021/2022, perkembangan talenta striker Nigeria tesebut sempat terganjal oleh rentetan cedera panjang, yang menyebabkan Osimhen harus melewatkan sebagian musim ini.

Tapi performa sang striker sepertinya tidak menunjukkan tanda-tanda penurunan. Sejak kembali dari cedera Osimhen tetap menjadi sosok yang dapat diandalkan oleh Napoli pada laga-laga penting.

Baca Juga

Total ia telah mencetak 15 gol dari 25 pertandingan di semua kompetisi, ia memimpin persaingan gelar yang sebelumnya tidak mungkin dicapai oleh Partenopei.

Napoli saat ini berada di urutan kedua dalam tabel liga Italia. Mereka punya kans menyalip AC Milan di sisa pertandingan Serie A musim ini, dan mengangkat Scudetto untuk pertama kalinya sejak 1990.


2. Arsenal dan Man United Jalin Kesepakatan untuk Maguire?

Selebrasi gol Victor Osimhen di laga Napoli vs Cagliari.

Baru-baru ini beredar kabar mengejutkan bahwa Arsenal tertarik untuk menampung bek tengah Manchester United, Harry Maguire.

Dilaporkan oleh Four Four Two, Arsenal melihat Maguire sebagai opsi yang oke untuk mempebanyak pilihan pemain di lini belakang.

Arsenal musim ini sudah bisa bersaing untuk posisi empat besar Liga Inggris dengan duet Ben White dan Gabriel Magalhaes di jantung pertahanan. Akan tetapi, menambah kualitas tak pernah harusnya dipermasalahkan.

Maguire memang bukan bek sentral terbaik di dunia terutama dengan sejumlah blunder dan kepercayaan diri yang tengah surut akibat kritik, namun ia bukan pemain yang buruk juga.

Baca selengkapnya: Rela Jadi 'Tempat Sampah' Man United, Arsenal Siap Tampung Bek Medioker Ini

 

Bursa TransferManchester UnitedArsenalNapoliPierre-Emerick AubameyangBerita TransferBerita Bursa TransferVictor Osimhen

Berita Terkini